Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mitsubishi Pajero Sport Punya Enam Varian, Tipe Flagship Paling Laris

Irsyaad Wijaya - Minggu, 27 Januari 2019 | 21:15 WIB
Mitsubishi Pajero Sport Dakar
Kompas
Mitsubishi Pajero Sport Dakar

Otomotifnet.com - SUV andalan Mitsubishi di Tanah Air, yakni All New Pajero Sport.

All New Pajero Sport hadir dalam enam varian, yakni Exceed 4X2 MT, Exceed 4x2 AT, GLX 4X4 MT, Dakar 4X2 AT, Dakar ultimate 4X2 AT, dan Dakar 4x4 AT.

Lantas, dari keenam varian tersebut mana yang paling laris di sepanjang 2018 kemarin?

Budi Darmawan Daulay, Kepala Divisi Penjualan dan Pemasaran Regional 1 MMKSI mengatakan, Dakkar 4x2 menjadi penyumbang terbesar penjualan Pajero Sport, jauh melebihi varian lainnya.

(Baca Juga : Harga Fortuner, Pajero Sport, Trailblazer Dan Terra Januari 2019)

"Pajero Sport varian Dakar 4x2 yang paling banyak permintaannya, hampir 75 persen mungkin market share-nya," ujar Budi, (26/1/2019).

"Untuk total penjualan tahun kemarin saya belum dapat datanya, tapi kalau untuk rata-ratanya sih 1.800 unit-an lah terjual dalam satu bulan," lanjutnya saat berada di kawasan Serpong, Banten.

Budi menambahkan, dari data tersebut bisa disimpulkan varian tertinggi di setiap model yang dijual Mitsubishi lebih diminati oleh konsumennya.

"Itu tadi yang beli Mitsubishi kayaknya ingin yang varian tinggi, Xpander saja kan Ultimate-nya yang paling banyak permintaanya," tutupnya.

(Baca Juga : Pajero Sport Ketangkap Pakai Kamuflase, Ubahan Apalagi Dari Mitsubishi)

Bicara mengenai penjualan, berdasarkan data wholesales Gaikindo selama periode 2018 kemarin Mitsubishi menjual SUV ladder-frame tersebut di Tanah Air sebanyak 20.974 unit.

Beda tipis dengan pesaing terberatnya yang menempati urutan pertama penjualan terbanyak, yakni Toyota Fortuner yang berhasil mengumpulkan angka penjualan ke dealer sebanyak 21.459 unit.

Untuk harganya, Pajero Sport saat ini dibanderol mulai Rp 469 juta untuk varian Exceed 4x2 MT hingga Rp 677 juta untuk varian Dakar 4x4 AT on the road Jabodetabek.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa