Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda BR-V Baru Akan Meluncur Minggu Ini, Indikasi Duet Bareng Mobilio

Irsyaad Wijaya - Selasa, 19 Februari 2019 | 07:45 WIB
New Honda BR-V
HPM
New Honda BR-V

Otomotifnet.com - PT Honda Prospect Motor ternyata bukan hanya menyegarkan Mobilio.

Satu produk Low SUVnya, BR-V ternyata masuk juga dalam agenda penyegaran.

Meski belum ada informasi kapan dan apa saja perubahannya, namun Marketing & After Sales Director HPM, Jonfis Fandy, tak menampik BR-V juga diremajakan.

"BR-V masih oke, tetap kita jual. Akan ada penyegaran juga, jadi nanti ditunggu saja," ucap Jonfis kepada media (17/2/19).

Namun melihat undangan yang meluncur ke media, kehadirannya bareng Mobilio baru minggu ini.

(Baca Juga : Honda 'Gercep', Minggu Ini Launching Mobil Baru, Mobilio Indikasinya)

Seperti diketahui, sepak terjang BR-V makin tahun makin menurun.

Apalagi saat duet Toyota dan Daihatsu meluncurkan Rush dan Terios yang langsung sukses meroket.

Pada November 2018 lalu, Honda mencatat penjualan BR-V hanya 316 unit.

Menurun dibandingkan bulan sebelumnya, yakni 404 unit.

(Baca Juga : Daftar Harga Xpander, Avanza, Xenia, Mobilio, Ertiga, Confero Februari 2019)

Secara total, sepanjang 2018 BR-V hanya terjual 8.276 unit, turun 56,47 persen dibandingkan periode yang sama pada 2017.
Memang sudah waktunya Honda memberikan penyegaran atau bahkan merilis generasi baru dari BR-V.

Karena dengan pencapaian di 2018, BR-V pun dipaksa turun dari papan persaingan LSUV.

Dari posisi kedua di 2017 menjadi keempat di 2018.


Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Selain Mobilio, Honda Juga Siapkan BR-V "Facelift"

Editor : Iday

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa