Direktur Utama Garuda Indonesia Ari Askhara mengungkapkan, “Livery Project antara Garuda Indonesia dan Mitsubishi Motors ini merupakan kerja sama livery pertama yang melibatkan sebuah produk otomotif, dalam hal ini Mitsubishi Motors melalui sub brand Mitsubishi Xpander yang dikenal sebagai konsep mobil MPV (Multi Purpose Vehicle) dengan basis pengguna terbesar di Indonesia di kelas MPV.
Melalui kerjasama ini, tentunya kami harapkan dapat menghadirkan nuansa penerbangan yang berbeda kepada penumpang, khususnya melalui kehadiran livery desain Mitsubishi Xpander di badan pesawat Garuda Indonesia.”
Lebih lanjut Ari menjelaskan, “Kerjasama sinergi antar Garuda Indonesia dan Mitsubishi Motors ini tentunya menjadi konsep kolaborasi branding yang memiliki added value tersendiri bagi kedua perusahaan.
Dengan brand Garuda Indonesia yang kuat sebagai “National Flag Carrier” serta karakteristik prestige dan exclusive dari hadirnya brand Mitsubishi Xpander di pesawat, tentunya menjadi nilai tambah tersendiri dari aspek brand engagement kedua perusahaan.”
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR