Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Brio Satya Dites Konsumsi BBM, Ternyata Bisa Tembus 30 Km/Liter

Ignatius Ferdian - Jumat, 22 Maret 2019 | 16:30 WIB
Acara Brio Break The Limit dari PT Honda Prospect Motor
PT Honda Prospect Motor
Acara Brio Break The Limit dari PT Honda Prospect Motor

Otomotifnet.com - PT Honda Prospect Motor (HPM) mengundang awak media dalam acara yang bertajuk Brio Break The Limit (20/3/2019)

Dalam acara yang dikhususkan untuk media, ada tantangan yang dinamakan Battle of Efficiency untuk menguji efisiensi bahan bakar Honda Brio terbaru.

Mobil yang digunakan adalah Honda Brio Satya transmisi otomatis CVT.

Perjalanan dimulai dari Head Office HPM di Jalan Gaya Motor I Sunter, Jakarta Utara menuju Sirkuit Sentul Bogor, Jawa Barat.

(Baca Juga : Rolls-Royce Cullinan Dibekali 'Tombol Sakti', Antisipasi Jalur Lumpur)

Berbagai strategi dilakukan untuk mendapatkan efisiensi bahan bakar secara maksimal selama perjalanan menuju Sirkuit Sentul.

Ada yang tidak menyalakan AC sama sekali, sampai berjalan cukup pelan dan konstan selama pengujian.

Angka Konsumsi BBM yang Diperoleh Honda Brio Satya
Radityo Herdianto
Angka Konsumsi BBM yang Diperoleh Honda Brio Satya

Tim berhasil mencatatkan angka konsumsi BBM sebesar 28,3 km/liter pada layar MID Honda Brio Satya.

Angka tersebut diraih dengan trip meter 67,7 km, dalam kecepatan konstan di antara 60 sampai 70 km/jam di rpm 1.200-an.

(Baca Juga : Test Drive All New Honda Brio RS CVT, Kupas Tuntas Semua Lini)

Angka konsumsi BBM terbaik yang berhasil diperoleh dalam acara ini adalah sebesar 30,1 km/liter.

Menyusul angka 29,9 km/liter serta 29,6 km/liter yang menjadi kedua dan ketiga terbaik.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa