Otomotifnet.com - Pengendara ojek online terlibat kasus pemecahan kaca bus Transjakarta.
Bus Transjakarta rute Pluit-Pinang Ranti itu pecah di kaca sisi samping kanan bagian pengemudi.
Insiden yang diakibatkan karena masalah sepele ini terjadi pada (22/3).
Pengojek online tersebut tak terima motornya tersenggol bus Transjakarta, dan akhirnya kaca yang menjadi sasaran.
Kronologi bermula saat pengojek online tersenggol oleh badan bus TransJakarta ketika akan menyalip.
(Baca Juga : Toyota Calya Cegat Bus Transjakarta, Dua Pengemudi Adu Bogem)
Pengojek online yang tak terima dan dalam kondisi emosi awalnya adu mulut dengan sopir bus Transjakarta.
Daud Joseph, Direktur Operasional Transjakarta menyatakan insiden ini terjadi saat lalu lintas dalam kondisi padat.
"Posisinya memang jalan lagi padat dan biasa karena tersenggol akhirnya ada salah satu oknum pengojek online yang marah," ucap Joseph, (23/3).
Bahkan akibat insiden ini leher belakang sopir bus Transjakarta mengalami sedikit terluka karena pecahan kaca.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | Kompas.com |
KOMENTAR