Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pengamat MotoGP Bilang Marquez Pembalap Licik, Bodohi Lorenzo, Honda Ikutan Kena

Ignatius Ferdian - Rabu, 22 Mei 2019 | 07:30 WIB
Marc Marquez dan Jorge Lorenzo di launching tim Repsol Honda 2019
Repsol Media
Marc Marquez dan Jorge Lorenzo di launching tim Repsol Honda 2019

Otomotifnet.com - Pengamat MotoGP, Carlo Pernat, bikin pernyataan mengejutkan tentang pembalap Repsol Honda, Marc Marquez.

Pernyataan tersebut dikeluarkan setelah Marc Marquez memenangkan seri balap MotoGP Prancis 2019 di sirkuit Le Mans, akhir pekan lalu.

Juara dunia bertahan MotoGP itu finish tercepat dengan catatan waktu 41 menit 53,467 detik.

Menurut Carlo Pernat, Marc Marquez saat ini adalah pembalap paling kuat di kelas premier MotoGP.

(Baca Juga: Jorge Lorenzo Sebut, RC213V Enggak Cocok Buat Mantan Pembalap Yamaha)

Namun, di sisi lain, Pernat juga tak segan menyebut Marquez adalah sosok pembalap yang juga licik.

"Di Prancis saya melihat Ducati meraih kemenangan tim dan Marquez memenangkan balapan," kata Pernat yang dikutip dari GPOne.

"Tiga motor Ducati mengekor Marc hingga mencapai garis finish, tetapi mereka tak mampu mengalahkan dia. Dia adalah pembalap terkuat dan akan menang banyak gelar juara," ujar Pernat menambahkan.

"Selain cepat, dia (Marquez) juga licik karena dia melaju dengan sebuah motor Honda yang hanya dia yang bisa mengendarai dan memaksimalkan mesinnya," tutur Pernat.

(Baca Juga: Valentino Rossi Kibarkan Bendera Putih ke Marc Marquez? Nadanya Menyerah)

Editor : Panji Nugraha
Sumber : Motorplus Online

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa