Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda ADV150 Sok Belakangnya Pakai Model Subtank, Fungsinya Buat Melahap Jalan Rusak

Antonius Yuliyanto - Minggu, 21 Juli 2019 | 10:45 WIB
Sok belakang Honda ADV150
Aant
Sok belakang Honda ADV150

Otomotifnet.com - Suspensi belakang Honda ADV150 dibekali dengan tabung atau subtank, seperti apa bagian dalamnya dan buat apa sih?

Apa cuma biar keren dan berkesan sporty?

Nah kebetulan tim teknis Honda sudah membedah suspensi buatan Showa itu.

Pada bagian tabung, terdapat saluran yang tersambung dengan bagian utama suspensi, dan di sisi dasar tabung ada balon karet.

Konstruksi sok belakang Honda ADV150
Aant
Konstruksi sok belakang Honda ADV150

"Tabung itu untuk tempat oli," terang Endro Sutarno, Technical Service Division PT Astra Honda Motor.

Menurut Endro, suspensi ADV150 ini masih single tube, tapi karena kebutuhan motor yang kemungkinan akan sering lewat jalan bumpy, agar performa suspensi selalu stabil maka ditambah subtank.

Endro menjelaskan, dengan adanya subtank maka oli akan lebih banyak, ini memberikan keunggulan ketika suspensi bekerja naik turun dengan cepat.

"Saat suspensi bekerja, ada kemungkinan oli bercampur dengan udara sehingga timbul buih, yang jika buih sampai kena piston suspensi, maka suspensi akan amblas secara mendadak karena tak ada tahanan dari oli, efeknya traksi roda bisa hilang sesaat,”

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa