Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tekan Energi Fosil, Presiden Jokowi: Indonesia Akan Beralih ke B30 Dari Biodiesel B20

Ignatius Ferdian - Rabu, 14 Agustus 2019 | 09:15 WIB
Biodiesel B20
TribunMedan
Biodiesel B20

Otomotifnet.com - Demi mengurangi ketergantungan pada energi fosil dan impor bahan bakar minyak, Pemerintah Indonesia bakal menerapkan kebijakan baru.

Salah satu upaya yang bakal dilakukan ialah dengan menerapkan kebijakan biodiesel 20 persen atau B20.

"Kita ingin lebih cepat, dan mulai dari B20 ini kita ingin mengurangi ketergantungan pada energi fosil, dan juga yang paling penting kita ingin mengurangi impor minyak kita," ujar Presiden Indonesia, Joko Widodo, melalui keterangan resminya (13/8).

Dirinya menilai, dengan penerapan secara konsisten, maka terdapat potensi penghematan anggaran negara hingga mencapai USD 5,5 miliar per tahun.

(Baca Juga: Kijang Innova 'Lompati' Pembatas Jalan, Pemotor Nyalip Kiri, Pengemudi Cari Aman ke Kanan)

Jika dirupiahkan kurang lebih sekitar Rp 78,836 triliun (kurs 1 Dolar Amerika Serikat = Rp 14.333).

Selain itu, penerapan tersebut juga dapat menimbulkan efek ganda, salah satunya permintaan akan pasar sawit di pasar domestik.

"Yang tidak kalah pentingnya, penerapan B20 juga akan menciptakan permintaan domestik akan CPO yang sangat besar, yang kita harapkan menimbulkan multiplier effect terhadap 17 petani, pekebun dan pekerja yang ada di (industri) kelapa sawit," tutur pria yang akrab disapa Jokowi ini.

Dirinya meminta, awal tahun mendatang kebijakan tersebut semakin meningkatkan standarnya B30, atau campuran 30 persen biodiesel dengan 70 persen bahan bakar minyak jenis solar.

(Baca Juga: Toyota Fortuner Terkelupas, Atap Terkoyak, Pengemudi Anak Bupati Bengkulu Tengah)

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa