Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Bundera VDJ Bukan Mitos di Indonesia, Nongol di Otobursa Tumplek Blek 2019, Dijual Karena Ini

Irsyaad Wijaya - Minggu, 1 September 2019 | 10:30 WIB
Toyota Land Cruiser seri 76 masih gress di Otobursa Tumplek Blek 2019
Irsyaad Wijaya/Otomotifnet.com
Toyota Land Cruiser seri 76 masih gress di Otobursa Tumplek Blek 2019

Otomotifnet.com - Banyak yang beranggapan Toyota Land Cruiser seri 76 atau lebih dikenal Bundera seperti mitos di Indonesia.

Terlebih rakitan terbaru tahun 2019 yang masih asli rakitan Jepang.

Faktanya, anggapan itu dipatahkan di gelaran Otobursa Tumplek Blek 2019 yang dihelat di Parkir Timur Senayan, Jakpus mulai 31 Agustus sampai 1 September 2019.

Sosoknya nan ganteng nongol dan mencuri perhatian pengunjung.

(Baca Juga: Charmant, Galant, Hingga Celica Gaya Rally Look Nongkrong di Otobursa Tumplek Blek 2019)

Toyota Bundera 76 series
Irsyaad Wijaya/Otomotifnet.com
Toyota Bundera 76 series

Apalagi pemiliknya yang bernama Teddy asal BSD, Tangerang, Banten berniat menjualnya.

Ia mengatakan, LC 76 miliknya ini versi station wagon dan cuma ada satu di Indonesia.

"Ini baru sampe satu minggu yang lalu lah mungkin," kata Teddy.

Urusan harga, sesuai kondisi unitnya yang masih gres, ditawarkan dengan harga cukup fantastis.

"Mau dilepas Rp 2,150 miliar, dan unit pertama seri mesin VDJ euro 5," terangnya.

Mesinnya berkonfigurasi V8, 4.500 cc turbo intercooler dan sudah common rail.

Lantas, apa alasan pemilik pengin menjualnya, padahal kan tergolong limited edition?

"Pengin ngasih pencerahan tentang mitos Toyota Bundera versi terbaru, mesin VDJ," jelasnya.

(Baca Juga: Mens Biore Hadir di Otobursa, Bisa Bikin Muka dan Kulit Jadi Kinclong)

Interior Toyota Land Cruiser seri 76
Irsyaad Wijaya/Otomotifnet.com
Interior Toyota Land Cruiser seri 76

"Nah ini kebetulan ada unitnya di sini, makanya saya display di sini, sekalian ngasih tahu penggemar Land Cruiser bisa lihat langsung," ungkapnya.

"Urusan laku atau gimananya belakangan lah, yang penting temen-temen bisa lihat wujud mobilnya," sambungnya.

Bagi yang berminat bisa nih mencoba menawarnya dan harganya masih nego.

Soal surat menyurat, menurut Teddy statusnya dari bea cukai, jadi nanti bisa keluar STNK dan BPKBnya.

Pun buat yang serius nanti langsung ke atas nama ke pembeli.

Bentuk belakang Toyota Land Cruiser seri 76
Irsyaad Wijaya/Otomotifnet.com
Bentuk belakang Toyota Land Cruiser seri 76

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa