Jika menggunakan pelek yang ukurannya melebihi 3 tingkat ukuran dari pelek standar, maka lebar tapak ban akan meningkat drastis dan dinding ban akan jauh lebih tipis.
“Tapak ban jadi jauh lebih lebar, yang akan berdampak pada performa mobil, karena setiap ban jika lebih lebar maka lebih besar pula tahanannya atau bisa dibilang rolling resistance. Sehingga beban mesin pun lebih berat,” ujar Yopie.
Hal tersebut akan berpengaruh pada performa mesin dan konsumsi bahan bakar, terlebih pada mesin kecil dengan berkapasitas 1.500 cc ke bawah.
Sementara jika menggunakan ban dengan ukuran dinding lebih tipis, maka akan berpengaruh pada kenyamanan berkendara, lantaran peredaman ban akan terasa lebih keras.
Baca Juga: Banyak Yang Belum Tahu, Ini Kelebihan Pelek Reli Model Piring
Selain itu, resiko pelek rusak atau peyang ketika terkena benturan saat menerjang lubang atau jalan buruk juga lebih besar ketika menggunakan ban yang ukuran dindingnya tipis.
So, jangan sepelekan pemilihan ukuran ban saat mengganti pelek yaa!
Posted : Selasa, 16 Juli 2024 | 13:00 WIB| Last updated : Selasa, 16 Juli 2024 | 13:00 WIB
Editor | : | optimization |
KOMENTAR