Otomotifnet.com - Produk Royal Enfield yang mengaspal di Indonesia tak ada yang berkapasitas mesin kecil.
Royal Enfield Indonesia mengatakan, mereka bermain dengan produk berkapasitas 350 cc hingga 650 cc di Tanah Air.
Produknya antara lain Classic, Bullet, Himalayan, Rumbler, Interceptor, dan Continental GT.
"Karena kami melihat pasar motor cc kecil bukan tujuan kami di Indonesia," bilang Vimal Sumbly, Business Head APAC, Royal Enfield.
(Baca Juga: Royal Enfield Himalayan Diberi Nama .02View, Bentuk Mengotak, Garapan Arsitek)
"Kita masuk di pasar tengah-tengah, maksudnya untuk mereka yang ingin naik kelas dari motor kecil tapi terlalu mahal untuk bermain di cc besar," lanjut Vimal.
"Kami pede dengan produk kami dan kami cukup berhasil di Indonesia," katanya lagi.
"Dengan menciptakan segmen sendiri itulah kita bisa menjadi pemimpin pasar dan harga motor kami masih cukup terjangkau," lanjut Vimal yang hobi ngobrol dengan media.
"Mungkin kami akan membuat atau meluncurkan motor spesial dengan nuansa Indonesia yang lebih kental, tapi tetap dengan line-up kami yang ada saat ini," terangnya lagi.
Saat ini Royal Enfield memasarkan motornya yang termurah Rp 68,3 juta (OTR Jakarta) untuk tipe Bullet 350.
Serta yang termahal adalah tipe
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR