2. Setir Venturer
Pada dasarnya ubahan ini menyubtitusikan part Venturer ke Innova Reborn.
"Nah ini jadinya tuh setir Venturer dipakai ke Innova Reborn yang lain, yang tipe bawah," jelas Rico lagi.
Lantaran memang setir asli dari Venturer, tentu secara pemasangan alat ini plug and play.
"Harganya Rp 4 jutaan untuk setir ini, sudah termasuk pemasangannya," tukas Rico.
(Baca Juga: Kijang Innova Tipe V dan Venturer Pakai Keyless, Remot Mati Ikuti Cara Ini Buat Buka Pintu Dan Hidupkan Mesin)
3. Paddle Shift
Agar lebih nyaman dan mudah saat berakselerasi, tentu adanya paddle shift menjadi penting.
Aslinya, Innova Reborn hadir tanpa fitur paddle shift dan hanya mengandalkan tuas persneling saja untuk meningkatkan percepatan.
"Semua termasuk paddle shift ini original sih ya, jadi pasangnya juga enggak ribet," ucap Rico lagi.
Sementara soal harga, Rico menjelaskan, paddle shift ini dibanderol Rp 2 juta.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR