Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pengganti Johann Zarco di KTM Sudah Ada, Rekrut Pembalap Moto2, Ini Dia Orangnya!

Ignatius Ferdian - Kamis, 24 Oktober 2019 | 18:50 WIB
Brad Binder resmi naik ke kelas MotoGP bersama tim Tech3-KTM
twitter.com/KTM_Racing
Brad Binder resmi naik ke kelas MotoGP bersama tim Tech3-KTM

Otomotifnet.com - Tim Red Bull KTM MotoGP musim 2020 akhirnya mengumumkan pengganti Johann Zarco.

Nama pembalap Moto2, yakni Brad Binder bakal jadi tandem Pol Espargaro di tim pabrikan KTM musim depan.

Pemilihan ini cukup mengejutkan mengingat Brad Binder sebelumnya sudah sah dipromosikan naik kelas MotoGP umtuk membela tim satelit KTM, Tech3, untuk musim depan.

Sementara itu, kursi kosong yang sebenarnya akan ditempati Binder di Tech3, diisi pembalap Moto2 lainnya, Iker Lecuona.

(Baca Juga: Ini Jadwal MotoGP Australia 2019, Antisipasi Cuaca Buruk, Jam Balapan Jadi Agak Pagi)

Sebelumnya santer kabar Lecuona naik kelas ke MotoGP sebagai pengganti Zarco.

Ternyata, Lecuona benar-benar naik ke kelas MotoGP, tapi untuk jadi rekan Miguel Oliveira di tim Tech3, sementara Binder ke tim pabrikan KTM.

KTM sebenarnya menginginkan Miguel Oliveira yang sudah berpengalaman di MotoGP 2019 untuk naik ke tim pabrikan.

Miguel Oliveira sudah menyatakan kesediannya untuk naik ke tim pabrikan, bahkan seperti melihat kesempatan besar.

(Baca Juga: Tak Dapat Poin Bukan Masalah, Jorge Lorenzo Malah Cetak Rekor di MotoGP Jepang)

Sayangnya, bos tim satelit, Tech3, Herve Poncharal, menyatakan keberatannya ke KTM jika Miguel Oliveira harus jadi pengganti Johann Zarco.

Herve Poncharal ingin pembalap asal Portugal tersebut tetap bertahan karena peran besarnya di tim Tech3.

KTM-pun seolah tidak enak dengan Tech3 jika mengambil Oliveira.

Meski mempertahankan Oliveira, Herve Poncharal masih rela melepas Brad Binder ke tim pabrikan, mendapatkan Lecuona sebagai penggantinya.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa