Otomotifnet.com - Polda Jawa Tengah juga menggelar Operasi Zebra 2019 dengan kode Candi.
Razia ini tak hanya menyasar ke masyarakat sipil melainkan juga ke anggota Polisi.
Seperti yang digelar Polres Purworejo di depan Mapolres Purworejo(24/10/19).
Menurut Kasi Propam Polres Purworejo, pemeriksaan dimulai dengan melihat kelengkapan surat-surat kendaraan bermotor milik anggota Polres Purworejo.
(Baca Juga: Operasi Zebra 2019 Sudah Berlaku, Tiap Provinsi Punya Kode Masing-masing!)
Tak terkecuali mobil dinas Wakapolres Purworejo, Kompol Andis Arfan Taufani yang ikut diperiksa.
Faktanya, ditemukan 26 anggota polisi yang melanggar karena tak melengkapi surat-surat kendaraan.
Mulai dari masa berlaku Surat Izin Mengemudi (SIM) habis, serta tak membawa STNK.
Kasi Propam Polres Purworejo mengatakan pemeriksaan ini sehubungan dengan operasi Zebra Candi 2019 yang telah digelar oleh Polres Purworejo.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR