Otomotifnet.com - Glory Day kembali dihajat di sepanjang tahun 2019, tujuannya untuk memfasilitasi para konsumen DFSK Glory 580 dan DFSK Glory 560 dalam berbagi pengalaman serta informasi kepada sesama pengguna kendaraan DFSK.
Setelah di gelar di berbagai kota, kini Glory Day ke-6 sambangi Lampung.
Ajang kumpul para konsumen DFSK di Lampung ini menghadirkan 20 kendaraan dengan 100 orang peserta yang terdiri dari pemilik kendaraan DFSK beserta Keluarga.
Sisi informatif dan edukatif masih menjadi menu utama Glory Day (16/11), namun dibalut dengan keseruan serta menghibur sehingga konsumen akan mendapatkan pengalaman yang kaya akan DFSK.
(Baca Juga: DFSK Glory 560 Punya Empat Pilihan Warna, Dua Ini Yang Jadi Idola)
"Kami ingin selalu memberikan nilai-nilai lebih kepada konsumen setia DFSK, tidak hanya sekadar memiliki kendaraan-kendaraan DFSK namun beserta pengalaman yang menyenangkan tidak akan terlupakan,”
"Kepuasaan terhadap merek DFSK yang coba kami tawarkan kepada konsumen dan salah satu bentuk implementasi dari motto kami di Indonesia yakni All for Customers," papar Yendro Arie Wibowo, Customer Relations PT Sokonindo Automobile.
Selain itu, disempatkan kunjungan ke diler DFSK Hajimena Lampung.
Tujuannya agar konsumen bisa melihat bagaimana fasilitas serta pelayanan purna jual yang dimiliki oleh diler tersbeut.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR