Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki Umumkan Nama Pemenang Program GEMPITA, Berhak ke Jepang Gratis

Irsyaad Wijaya - Rabu, 29 Januari 2020 | 15:40 WIB
Penampakan All New Suzuki Ertiga di dealer Suzuki Restu Mahkota Karya, Kebon Jeruk, Jakarta Barat
Pradana/GridOto.com
Penampakan All New Suzuki Ertiga di dealer Suzuki Restu Mahkota Karya, Kebon Jeruk, Jakarta Barat

Otomotifnet.com - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mengumumkan nama pemenang program 'Gemilang Paket Akhir Tahun' (GEMPITA) periode pertama dan kedua.

Sudah terpilih enam nama pemenang yang berhak mendapat hadiah berupa jalan-jalan ke Jepang dan mengunjungi museum Fujiko F. Fujio.

Tiap pemenang mendapatkan tiket perjalanan pulang-pergi untuk dua orang tanpa dipungut biaya sepeser pun.

"Selamat kepada para pelanggan yang terpilih menjadi pemenang program GEMPITA," tutur Makmur, 4W Sales Drector SIS dari siaran persnya, (29/1/20).

(Baca Juga: Suzuki Tebar Promo 'Gempita' di Akhir Tahun, Beli Mobil Piknik ke Jepang)

"Program ini merupakan salah satu bentuk apresiasi Suzuki kepada pelanggan setia kami. Dengan hadirnya program serupa, kami berharap untuk dapat terus memberikan layanan dan produk yang terbaik kepada konsumen," sambungnya.

"Semoga apa yang kami hadirkan sesuai dengan kebutuhan dan keinginan para pelanggan," ujar Makmur.

Program GEMPITA Suzuki bertemakan 'Shall We Drive?' yang menghadirkan karakter ikonik Jepang yakni Doraemon di akhir 2019 lalu.

Konsumen yang mengikuti program ini tak terbatas soal pembelian mobil, jadi semua tipe dan dalam masa program GEMPITA berhak mengikuti.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa