Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mitsubishi Triton Tak Berkutik, Diterjang Lahar Dingin Gunung Merapi Saat di Sungai

Irsyaad Wijaya - Minggu, 9 Februari 2020 | 16:30 WIB
Mitsubishi Triton dan excavator diterjang arus lahar dingin gunung merapi
Twitter/@merapi_news
Mitsubishi Triton dan excavator diterjang arus lahar dingin gunung merapi

Otomotifnet.com - Viral video Mitsubishi Triton dan excavator terjebak saat aliran lahar dingin gunung Merapi meluncur.

Baik Triton dan excavator tersebut posisinya tengah berada di tengah sungai dan dihantam aliran sungai Miren yang bercampur dengan pasir dan batu.

Arus sungai berwarna coklat dan arusnya cukup deras.

Video ini tersebar lewat akun Twitter @merapi_news dan diunggah dengan caption menjelaskan kondisi saat lahar dingin turun, (6/2/20).

(Baca Juga: Banjir Makin Dalem di Depan, Carry Lolos, Tapi Kijang Innova Ragu)

"Kali miren tegalmulyo ,kemalang Klaten.... tenang ..ini baru hujan kurang dari 2 jam siap antar tanah2 subur untuk yang gersang di bawahnya,, perkebunanya akan sukses... tulis akun tersebut.

Dalam video, Mitsubishi Triton putih berstiker salah satu merek produsen alat berat tak bergerak.

Masih agak beruntung karena posisinya berada agak di bibir sungai.

Derasnya arus lahar dingin hanya menerjang bagian roda dan belum sampai ke area mesin.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa