Otomotifnet.com - MotoGP Thailand yang dijadwalkan akhir Maret 2020 terancam ditunda.
Pihak Dorna Sport mempertimbangkan ancaman virus Corona yang sudah mulai menyebar.
Ancaman virus corona sebelumnya sudah memaksa Federation Internationale de l'Automobile (FIA) untuk menunda F1 China, yang sedianya digelar 19 April 2020.
Virus corona yang telah menyebar ke berbagai negara sudah memakan korban hingga 1.363 orang sampai 13 Februari 2020 kemarin.
(Baca Juga: Marc Marquez Juara Dunia MotoGP 2019, Kunci Gelar di Thailand, Ngegas di Lap Akhir)
Dorna mempertimbangkan untuk menunda MotoGP Thailand yang dijadwalkan digelar pada 22 Maret 2020 mendatang.
Jika melihat secara jarak, Thailand relatif tak terlalu jauh dari China.
Gelaran di Thailand diyakini bakal memancing hadirnya pengunjung dari berbagai negara, yang membuat risiko penyebaran virus corona semakin besar.
Dorna pun sudah berkomunikasi dengan pemerintah Thailand dan menggali informasi, sebelum nantinya mengambil keputusan.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR