Otomotifnet.com - Honda BeAT Sporty tergencet truk tronton bermuatan di jalur Pantura, Demak-Semarang, Onggorawe, Sayung, kabupaten Demak, Jateng.
Posisi berada di kolong truk sebelah kiri dengan kondisi remuk karena seperti menjadi 'dongkrak'.
Mengutip foto dari akun Instagram @infokejadiandemak, posisinya tergeletak ke sisi kiri dengan bodi pecah dan menahan beban berat dari badan truk.
Kernet truk, Apip mengakui truk yang Ia tumpangi menabrak BeAT hitam bernopol H 2171 BHE.
(Baca Juga: Honda HR-V Remuk Separuh, Kabin ke Depan 'Gepeng' Tertindih Truk, Wajah Mahasiswi Hancur)
Apip mengatakan, peristiwa terjadi saat Ia dan pengemudi melaju dari arah Kudus pukul 08:00 WIB, (20/2/20).
Awal mula menurut Apip, diawali ada mobil yang hendak masuk ke dalam PT Surya Rengo Containers yang ada di sisi kiri jalan.
Sementara di depan mobil tersebut ada truk kontainer yang mengerem mendadak.
Pengemudi lantas berusaha mengerem truk.
"Kami bawa gula merah dari Kudus menuju Jakarta. Saat kami melaju ada mobil mau masuk PT Surya Rengo Containers," cerita Apip.
"Depannya ada trailer, yang trailer ngerem mendadak. pengemudi mau mengerem tapi tidak kuat," ungkapnya.
Bersamaan melaju pula Honda BeAT yang berusaha menghindar saat mengetahui truk tronton di sebelahnya banting setir ke kiri hingga nyungsep ke parit.
Beruntung, kata Apip, pengendara BeAT tidak mengalami luka.
(Baca Juga: Daihatsu Sigra Diterjang Luxio, Terpental Gencet Honda Vario, Dugaan Ceceran Solar)
Hanya motor tersebut ringsek dan belum dapat dievakuasi.
"Pengendara motornya tadi ke samping dan meninggalkan motornya. Dia tidak kenapa-kenapa," sebutnya.
"Truk trailer yang ngerem mendadak tadi pergi begitu saja," jelasnya.
Artikel ini telah tayang di Tribunjateng.com dengan judul BREAKING NEWS: Truk Tronton Tabrak Motor Kemudian Nyungsep di Got Jalur Pantura Demak
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR