Otomotifnet.com - Honda City baru saja melakukan tes uji tabrak ASEAN NCAP.
Hasilnya memuaskan dan fitur keselamatan dianggap bekerja maksimal melindungi penumpang di dalam kabin.
Rating yang didapat dari uji tabrak ASEAN NCAP, Honda City generasi kelima ini meraih 5 bintang!
Detailnya, skor City baru adalah 86,54 dari 100 untuk uji tabrak depan, samping, dan evaluasi fitur keselamatan.
(Baca Juga: Honda City 2020 Meluncur, Modulo Sedia Tiga Paket Body Kit, Mulai Rp 8 Jutaan)
Honda City mendapat skor 44,83 untuk perlindungan terhadap penumpang dewasa atau Adult Occupant Protection (AOP) dan 22,85 untuk perlindungan penumpang anak-anak atau Child Occupant Protection (COP).
Serta 18,89 untuk Safety Assist Technologies (SATs).
Tampaknya deret fitur keselamatan yang ada pada City teranyar berperan besar terhadap pencapaian itu.
City terbaru punya struktur G-CON (G-Force Control), enam buah airbag, Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brake Distribution (EBD), hingga Vehicle Stability Assist (VSA).
Indonesia tinggal menunggu kehadiran City generasi terbaru ini karena sudah meluncur di Thailand November 2019 lalu.
————
Pengin lebih lengkap dan detail ulasan otomotif seperti test drive, test ride, tips, knowledge, bisnis, motorsport dan lainnya, kalian bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF secara digital (e-magz). Caranya klik : www.gridstore.id. Kalian akan mendapatkan paket berlangganan menarik.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR