Otomotifnet.com - Layanan Pertamina Delivery Service (PDS) baru saja diluncurkan langsung oleh Marketing Operation Region (MOR) III PT Pertamina.
Layanan tersebut diberikan untuk konsumen di wilayah Ciayumajakuning yang meliputi Kota dan Kabupaten Cirebon, Kabupaten Indramayu, Kabupaten Majalengka, dan Kabupaten Kuningan.
Unit Manager Communication Relations & CSR MOR III, Dewi Sri Utami, mengatakan layanan PDS merupakan solusi untuk mempermudah masyarakat untuk mendapatkan produk Pertamina.
Selain itu, adanya layanan ini sekaligus membantu program Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) agar masyarakat di rumah aja.
Baca Juga: Usaha Pertamini Terancam, Pertamina Akan Buka Gerai Pertashop di 3.827 Kecamatan
“Berada di rumah, aktivitas masak memasak cenderung meningkat. Selain itu, kami juga memahami konsumen tetap merawat mesin kendaraan," Katanya.
Produk-produk Pertamina yang dapat dipesan melalui layanan ini mulai dari BBM, LPG, hingga pelumas Fastron.
Meski begitu kebanyakan produk yang dilayani melalui PDS merupakan produk non subsidi.
Caranya, konsumen hanya perlu menghubungi Pertamina Call Center 135 atau dengan mengirimkan pesan cepat melalui WhatsApp ke 0811-135-0135.
Baca Juga: SIM Rusak Tapi Masih Berlaku, Polisi Tak Berhak Menilang, Ini Alasannya
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR