Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Punya Peran Hampir Sama, Ini Beda Antara Navigator dan Co-Driver

Toncil - Minggu, 19 April 2020 | 17:30 WIB
Martin Jarveoja (kiri), co-driver tim Toyota Gazoo Racing.
wrc.com
Martin Jarveoja (kiri), co-driver tim Toyota Gazoo Racing.

Otomotifnet.com – Suka nonton tayangan on-board reli atau speed off-road? Dalam tayangan tersebut, biasanya ada suara-suara yang memberi arahan kepada driver tentang jalan.

Itulah mereka yang kerap disebut navigator atau co-driver.

Pada dasarnya, fungsi navigator dan co-driver sama saja. Memberi arahan kepada driver selama lomba. Selain itu memberi informasi kondisi jalan di lintasan kepada driver.

Meski demikian, tetap ada perbedaan pada keduanya.

Baca Juga: Setelah Gelar Sprint Reli, Sirkuit di Jambi Punya Trek Yang Lebih Panjang dan Menantang

“Navigator biasa kita sebut di ajang speed off-road dan juga sprint reli. Kalau co-driver dipakai untuk ajang reli panjang,” sebut Hervian Soejono, navigator dan co-driver senior.  

Namun sebenarnya tugas dan fungsi co-driver jauh lebih rumit dibanding navigator.

Pertama, karena speed off-road dan sprint reli jaraknya jauh lebih pendek dibanding reli. Berarti navigator lebih ‘sedikit’ ngomong memberi informasi jalanan kepada driver.

Selanjutnya, kalau speed off-road dan sprint reli biasanya lintasan yang dipakai sama sejak awal sampai akhir lomba. Kecuali jika ada yang dibalik arahnya.

Berbeda dengan reli yang lintasannya selalu berganti selama lomba digelar. Meski saat ini, satu lintasan bisa dipakai 2 kali melintas.

Untuk jarak tempuhnya juga berbeda. Speed off-road dan sprint reli maksimal hanya 20 kilometer saja, bandingkan dengan reli yang bisa mencapai 100 kilometer.

Co-driver juga dituntut lebih cermat dalam menentukan waktu.

“Kita harus paham kapan kita masuk service area, kapan kita keluar, berapa lama kita service, kapan kita melapor ke pos,” tambah Ade Ramadhan, navigator dan co-driver saat berbincang dengan Otomotifnet.

Contoh tulip atau petunjuk jalan yang harus dibaca co-driver saat akan ke titik start.
toncil/otomotifnet.com
Contoh tulip atau petunjuk jalan yang harus dibaca co-driver saat akan ke titik start.

Selain memberi arahan di dalam lintasan (special stage), co-driver juga menjadi pemandu driver dari mulai service area atau paddock ke titik start.

Dalam perjalanan melewati jalan umum tersebut, petunjuk yang dibaca hanya berupa tulip atau notasi-notasi saja.

Hal-hal tersebut yang tidak ada dalam ‘tugas’ navigator.

Bahkan tak jarang juga seorang co-driver juga diminta untuk menentukan pilihan ban serta banyaknya bahan bakar yang dibawa.

Editor : Toncil

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa