Otomotifnet.com - Andrea Dovizioso secara terang-terangan dilirik tim Red Bull KTM Tech3.
Herve Poncharal, Manajer tim Red Bull KTM Tech3 mengatakan, membuka pintu buat Dovizioso di masa depan.
Dovizioso bisa bergabung jika ada slot kosong.
Masa depan Dovizioso jadi perbincangan setelah belum ada kesepakatan baru, antara Dirinya dengan Ducati.
Baca Juga: Andrea Dovizioso Belum Lama ini Memohon Agar Bisa Jadi Pembalap Honda
Padahal, kontrak Dovizioso bersama Ducati akan habis pada akhir musim 2020.
Keadaan semakin tidak menentu karena Ducati sudah menunjuk Jack Miller dari Pramac Ducati sebagai pembalap tim pabrikan untuk MotoGP 2021.
Penunjukan Miller membuat cuma ada satu tempat lagi di garasi Ducati untuk musim depan.
Posisi itu akan diperebutkan Dovizioso dengan rekan setimnya sekarang, Danilo Petrucci.
Melihat performa Dovizioso, dalam tiga musim terakhir seharusnya dipertahankan Ducati karena selalu tampil menawan.
Tetapi jika kesepakatan tidak tercapai maka hal mengejutkan mungkin terjadi.
Poncharal secara tidak langsung telah menyatakan Dovizioso bisa gabung ke KTM pada musim depan.
Poncharal menyebutkan, target KTM adalah memperpanjang kontrak Pol Espagaro, Brad Binder, Iker Lecuona dan Miguel Oliveira.
Baca Juga: Andrea Dovizioso Tiba-tiba Kasih Kode Gantung Helm, Bimbang Membalap di Ducati?
Akan tetapi, ada isu yang menyebutkan Pol akan pindah ke Repsol Honda, untuk menggantikan Alex Marquez pada musim depan.
Menurut Poncharal, Dovizioso bisa bergabung saat ada tempat kosong di garasi KTM.
"Dovizioso adalah salah satu yang terbaik yang pernah bekerja bersama saya dalam semua aspek, baik secara manusiawi maupun teknis," kata Poncharal dilansir dari Tuttomotoriweb.
"Dovizioso adalah salah satu yang paling pintar dalam manajemen balapan, Dia tiga kali menjadi runner-up (2017-2019). Saya sangat menghormati dia," imbuh Poncharal.
"Tapi saya pikir strategi KTM adalah memperbarui kontrak untuk empat pembalap saat ini," ucap Poncharal.
"Hanya jika ada masalah dengan salah satu dari empat pembalap, akan ada ruang untuk Dovizioso," pungkas Poncharal.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR