Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Wholesales LMPV Crossover Mei 2020, Suzuki XL7 Cuma Tiga Digit, Honda BR-V Parah

Irsyaad Wijaya,Muhammad Rizqi Pradana - Rabu, 17 Juni 2020 | 13:40 WIB
Komparasi kecil-kecilan antara Honda BR-V, Mitsubishi Xpander Cross, dan Suzuki XL7
GridOto.com
Komparasi kecil-kecilan antara Honda BR-V, Mitsubishi Xpander Cross, dan Suzuki XL7

Otomotifnet.com - Pasar Low MPV Crossover yang menunjukan tren positif di awal 2020 mendadak menyusut mulai April 2020.

Angka distribusi dari pabrik ke dealer (wholesales) kelas yang dihuni Honda BR-V, Mitsubishi Xpander dan Suzuki XL7 mendadak menurun karena dihantam badai covid-19.

Menurut data GAIKINDO, angka wholesales pada Mei 2020 makin turun sekitar 54,9 persen dari bulan sebelumnya.

Hal itu karena permintaan pasar yang juga cenderung menurun akibat virus Corona serta penumpukan stok yang terjadi di dealer menjadi akibatnya.

Baca Juga: XL7 Kuda Hitam Low MPV Crossover, Tumbangkan Xpander Cross dan BR-V Per April 2020

Catatan angka distribusi pabrik ke dealer paling tinggi hanya tiga digit pada Mei 2020 yang dipegang pemain baru, Suzuki XL7.

Dengan angka distribusi sebesar 196 unit saja.

Lagi-lagi, kehormatan tersebut diraih oleh XL7 tipe Alpha dengan transmisi matik, yang berhasil menyumbangkan 100 unit dari total penjualan LMPV Crossover dari pabrikan Jepang tersebut.

Meski menjadi pemegang angka wholesales tertinggi di Mei 2020, namun dari rekap Suzuki sendiri, secara total tetap mengalami penurunan dari 267 unit di bulan April 2020.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa