Otomotifnet.com - Hari pertama tes privat MotoGP telah selesai di sirkuit Misano, Italia, (23/6/20).
Sebanyak 6 pembalap reguler dan 2 test rider ikut dalam tes privat MotoGP di sirkuit Misano.
Ini jadi tes privat pertama yang melibatkan banyak tim sejak berhentinya aktivitas MotoGP karena pandemi Covid-19 beberapa bulan lalu.
Soal catatan waktu tercepat, dipegang pembalap yang tengah diincar Repsol Honda yakni Pol Espargaro.
Baca Juga: MotoGP 2020 Segera Dimulai, Keluar Sinyal Dari Tim KTM di Red Bull Ring
Pol mengalahkan catatan pembalap KTM lainnya, yakni Brad Binder, Miguel Oliveira dan Iker Lecuona.
Juga 2 pembalap Aprilia, sang kakak Aleix Espargaro dan Bradley Smith dan dua test rider yakni Michele Pirro (Ducati) dan Sylvain Guintoli (Suzuki).
Tes privat biasanya tidak punya catatan waktu resmi keseluruhan, tapi tiap tim punya data waktu masing-masing pembalapnya.
Dilansir dari Crash.net, Pol mencatatkan waktu 1 menit 33,0 detik.
Catatan itu masih kalah sedikit dengan lap record balapan 1 menit 32,678 detik oleh Andrea Dovizioso di 2018, dan rekor pole Jorge Lorenzo 1 menit 31,629 detik di 2018.
Juga masih kalah sedikit dari rekor waktu di 2019, lap record balapan Marc Marquez dan lap time kualifikasi Maverick Vinales dengan 1 menit 32,265 detik.
Sirkuit Misano juga telah mengalami pengaspalan musim ini dengan beberapa gundukan kecil.
Ini adalah tes terakhir bagi Aprilia dan KTM sebagai pabrikan konsesi sebelum homologasi mesinnya pada 29 Juni 2020 mendatang.
Baca Juga: Pol Espargaro Dan Honda Tak Kunjung Deal, Manajer Beberkan Hasil Pembicaraan
Pada tes ini KTM mengaku tak mengganti spek mesin dari yang terakhir dipakai pada tes Qatar.
Sementara Aprilia memperkenalkan lagi update mesin dibandingkan yang di Qatar.
Aprilia ingin membandingkan mesinnya meski akhirnya sudah punya gambaran jelas mesin mana yang akan dipakai usai hari pertama tes ini.
Pada tes ini sudah terlihat beberapa protokol kesehatan diterapkan.
Misalnya saja pemakaian masker seluruh anggota tim yang ikut tes.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR