Otomotifnet.com - Pemandangan tak biasa terlihat di tol Sidoarjo-Porong KM 757, Jawa Timur, (3/8/20).
Tampak sebuah bak dump truk berwarna hijau jengat sendiri. Bukan turunin pasir, namun nyangkut di jembatan layang.
Bak milik dump truk bernopol S 8218 UR tersebut terangkat ketika melintas di lajur A tol Sidoarjo-Porong.
Alhasil tersangkut di jembatan layang hingga copot dari engsel sasis dump truk.
Baca Juga: Toyota Harrier Melaju 160 Km/jam, Wajah Terkoyak Hujam Bak Truk, Satu Pemudik Tewas
Beruntungnya dalam insiden ini tak ada korban jiwa, pengemudi dan kernet hanya mengalami luka ringan.
Pengemudi dump truk diketahui bernama Difa Agus Supriadi yang mengeluhkan sesak dada usai peristiwa terjadi.
Sedangkan kernet bernama Eri Irawan luka sobek di pipi kirinya.
Kasat PJR Ditlantas Polda Jatim, AKBP Dwi Sumrahadi menerangkan kecelakaan tunggal itu bermula saat truk melaju dari arah Sidoarjo menuju Porong, lajur kanan.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR