Otomotifnet.com - Toyota Yaris mendadak nyelonong sendiri ketika ditinggal pengemudi beli pulsa.
Alhasil Yaris bernopol BN 1405 PX tersebut menyosor sebuah gubuk tak jauh dari posisi parkir.
Insiden ini disebutkan terjadi di Jl Jenderal Sudirman, Selindung, Pangkalpinang, Bangka Belitung, (7/10/20).
Yaris tersebut ditinggal pengemudi beli pulsa tapi lupa menarik rem tangan serta posisi gigi netral.
Baca Juga: Suzuki Grand Vitara Hajar Motor dan Tiang, Nyelonong Sendiri, Setir Tak Berfungsi
Akhirnya karena posisi jalan menurun, Yaris tersebut melaju sendiri mengarah ke gubuk pembuat gorong-gorong.
Akibat peristiwa tersebut, bumper depan Toyota Yaris sedikit lecet, ban sebelah kanan dan kiri pecah.
Beruntung tak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.
"Yarisnya parkir tepat di depan toko saya, yang berada di atas bukit, pengemudinya lupa narik rem tangan dan kondisi transmisi netral," kata M Yusuf, (7/10/20).
"Posisi gigi dalam keadaan netral, sedangkan pengemudinya mau beli pulsa, dan Yaris tersebut berjalan sendiri meluncur ke bawah bukit dan menabrak gubuk pembuat gorong-gorong itu," ujarnya.
Yusuf bersyukur dalam peristiwa ini, tidak ada orang yang lewat, sehingga hanya kerusakan Yaris saja yang di alami.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR