Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda CR-V Ringsek di Tol Lampung, Hajar Mobil Derek Putar Balik, 1 Penumpang Tewas

Ignatius Ferdian - Selasa, 20 Oktober 2020 | 16:55 WIB
Kecelakaan antara Honda CR-V dan mobil derek
Dok Ditlantas Polda Lampung
Kecelakaan antara Honda CR-V dan mobil derek

Otomotifnet.com - Honda CR-V ringsek setelah menghajar satu unit mobil derek di Jalan Tol Lampung, Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS).

Tepatnya di KM 83+200 jalur B Tol Bakter Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS)(19/10/2020) sekitar pukul 11.30 Wib.

Kasat PJR Ditlantas Polda Lampung Kompol Azizal Fikri, menuturkan kecelakaan ini bermula saat Derek Tol Bakter Nopol BE 9023 CX hendak berputar.

"Namun dari arah belakang melaju Honda CR-V dengan kecepatan tinggi," ujarnya.

Baca Juga: Honda Mobilio Kayang Hadap Atas, Ngebut Sundul Tiang, Pengemudi Ngantuk

Lanjutnya, kendaraan Honda CR-V tak bisa menghentikan laju kendaraan dan menghantam bagian belakang mobil derek.

"Posisi kendaraan Honda CR-V langsung di bahu jalan, sedangkan posisi kendaraan derek di lajur cepat (kanan)," tuturnya.

Fikri menuturkan akibat peristiwa ini satu orang meninggal dunia dan empat orang luka luka.

Adapun identitas yang mengendarai Honda CR-V yakni Aryan Luseptha (39) warga Jawa Barat sebagai pengemudi Honda CR-V alami luka berat.

Baca Juga: Honda Jazz Remuk Moncong, Dihantam Xenia Pindah Jalur, Efek Pengemudi Mengantuk

Dan Oktarini (36) warga Jawa Barat sebagai penumpang meninggal dunia.

Sementara dari kendaraan derek tol yakni Deri Rizaldi (32) dan penumpangnya Welfika Nesrianto (34).

Fikri menaksir kerugian material kerusakan pada kendaraan derek Tol sekitar Rp 100 juta.

"Untuk kerusakan pada kendaraan Honda CR-V Nopol D 1346 AHB sekitar Rp200 juta," tandasnya.

Sumber: https://lampung.tribunnews.com/2020/10/20/honda-crv-hantam-mobil-derek-di-tol-lampung-satu-orang-tewas?page=all&_ga=2.61539887.2081079960.1602906496-336267849.1596443591

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa