Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Corona Absolute 1997 Ini Kondisi Kinclong Mirip Brosur

Rendy Surya - Sabtu, 24 Oktober 2020 | 22:30 WIB
Toyota Corona Absolute 1997 tayang liputannya di kanal Youtube Otojadul
Okkie/Otojadul
Toyota Corona Absolute 1997 tayang liputannya di kanal Youtube Otojadul

Otomotifnet.com - Kanal Youtube Otojadul, beberapa waktu lalu meliput Toyota Corona Absolute produksi tahun 1997 milik Rama. 

Rama belum lama mendapatkan Corona Absolute berkelir hijau ini. "Baru 5 bulan lalu, setelah pencarian bertahun-tahun," kekehnya. 

Rama memang sudah lama mencari sosok Corona Absolute, yang mengingatkannya pada nostalgia saat tipe ini jadi mobil keluarganya dahulu.

Setelah berburu lama, akhirnya Rama mendapatkan mobil berkode ST191 ini di Yogyakarta.

Baca Juga: Toyota Corolla 1973 Eks Taksi Bawa Rezeki, Baru Tayang di Otojadul

Toyota Corona Absolute 1997 tayang liputannya di kanal Youtube Otojadul
Okkie/Otojadul
Toyota Corona Absolute 1997 tayang liputannya di kanal Youtube Otojadul

Corona Absolute memulai debutnya di Geneva Auto Show 1992. Penamaan di berbagai negara pun berbeda.

Ada yang menyebutnya Carina, Carina E, Exsior Corona, sedangkan di Indonesia disebut Corona Absolute.

Generasi ke-10 Corona ini, termasuk salah satu sedan favorit pada zamannya. Memang sedan kelas menengah ini sedikit kalah pamor oleh sang adik, Toyota Great Corolla.

 

Sehingga populasinya pun tak sebanyak sang adik. Apalagi kini, cukup sulit mendapatkan mobil Corona Absolute dalam keadaan baik dan prima.

"Generasi pertama Corona Absolute di Indonesia, tahun 1993-1994, lalu ada facelift di 1994-1995, dan yang ini generasi ketiga," terang Rama.

Dalam liputan video Otojadul tersebut, Rama juga menjelaskan apa saja perbedaan diantara model Corona Absolute generasi pertama, facelift hingga yang ia miliki sekarang ini.

Untuk lebih lengkapnya, tonton saja videonya ya.

Editor : Toncil

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa