Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hanya Sampai Tikungan Kedua, Ini Kata Miller ke Binder Yang Membuatnya Terjatuh

Toncil - Selasa, 27 Oktober 2020 | 20:30 WIB
Jack Miller setelah ditabrak oleh Brad Binder di MotoGP Teruel 2020
Twitter @pramacracing
Jack Miller setelah ditabrak oleh Brad Binder di MotoGP Teruel 2020

Otomotifnet.comJack Miller, bisa dibilang jadi pembalap paling apes saat berlaga di MotoGP Teruel (25/10/2020).

Sebab pembalap tim Pramac Ducati ini hanya balap sampai di tikungan ke-2 saja di sirkuit Aragon, Spanyol.

Ini setelah motornya ditabrak dari belakang oleh Brad Binder, pembalap tim Red Bull KTM.

Berbeda dibanding Takaaki Nakagami dan Alex Marquez yang juga terjatuh, tapi karena kesalahan sendiri. Miller terjatuh karena pembalap lain.

Baca Juga: Hujan di MotoGP Prancis 2020, Jack Miller Ganti Motor, Nasibnya Apes

Namun, meski balapnya sangat singkat, tapi Miller cuek saja. Tidak ada amarah yang terlontar darinya terhadap Binder.

“Tidak banyak yang bisa dikatakan, hanya sampai di dua tikungan. Tapi saya bisa katakan, saya punya start dan posisi yang bagus selepas start,”

“Bisa mendahului beberapa pembalap. Berada di tikungan yang ramai, sampai akhirnya saya tidak bisa mengerti ada kejadian apa, dan saya ditabrak dari belakang. Berakhir di pinggir lintasan,”

“Sangat beruntung saya dalam keadaan baik kalau melihat kondisi saya terjatuh. Pelindung bahu rusak, pelindung lutut juga demikian, di beberapa titik baju balap juga rusak,” ucap Miller.

 

Setelah terjatuh dan bangkit, Binder langsung mendatangi Miller saat itu juga. Meminta maaf atas kejadian yang tidak disengajanya.

“Ya dia meminta maaf atas kejadian itu. Saya juga sudah bilang, tidak masalah. Tikungan yang sangat padat dengan pembalap. Hanya posisi saya saja yang sedang apes, ada di titik tersebut,” tambahnya.

Pembalap asal Australia itu menyebut kalau insiden tersebut merupakan kecelakaan biasa saja, dan memang kerap terjadi di balap.

Editor : Toncil

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa