Otomotifnet.com - PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) secara resmi meluncurkan mobil listrik murni (BEV) Ioniq Electric dan Kona Electric (06/11/2020).
Hyundai mempunyai tujuan untuk menyediakan gaya hidup yang terhubung dengan pengalaman berkendara yang menyenangkan bagi para pelanggan.
Selain itu, Hyundai terus melakukan terobosan di era baru mobilitas bebas emisi yang diwujudkan melalui pengembangan teknologi inovatif secara terus-menerus, guna meningkatkan standar efisiensi bahan bakar.
“Kami perkenalkan dua mobil listrik murni dari Hyundai yang akan menjadi solusi bagi mereka yang selalu ingin menjadi yang terdepan dalam inovasi,”
Baca Juga: Mobil Listrik Hyundai Resmi Meluncur, Ada Kona dan Ioniq, Harga Kompetitif
“Komitmen kami, untuk memulai ekosistem kendaraan listrik di Indonesia, berkontribusi pada kualitas hidup masyarakat dan menjadi game changer dalam teknologi mobilitas ramah lingkungan,” beber Sung Jong Ha, Presiden Direktur PT Hyundai Motors Indonesia (HMID)
Ioniq Electric dan Kona Electric akan menjadi yang pertama di segmen masing-masing dengan sumber energi murni berasal dari baterai.
Inovasi yang dituangkan ke dalam kedua mobil listrik ini dibuktikan dengan pencapaian dan penghargaan secara global. Sejak diluncurkan secara global pada 2018, Kona Electric telah terjual lebih dari 100,000 unit.
“Kami telah mempersiapkan program-program yang dapat memberikan kemudahan bagi konsumen baik itu program pembelian hingga purna jual,” tambah Makmur, Managing Director PT. Hyundai Motors Indonesia (HMID).
Editor | : | Toncil |
KOMENTAR