Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hyundai Kona Electric Adu Irit Sama Kona Bensin, Coba Konversi Harga BBM ke Biaya Listrik

Aries Aditya Putra,Irsyaad Wijaya - Kamis, 26 November 2020 | 13:30 WIB
Hyundai Kona Electric sedang isi daya di SPKLU
Aries Aditya Putra
Hyundai Kona Electric sedang isi daya di SPKLU

Otomotifnet.com - Hyundai Kona sekarang makin komplit setelah meluncur versi listriknya di Indonesia.

Jadi ada dua pilihan yakni Hyundai Kona bensin dan listrik.

Tapi seberapa efisien Hyundai Kona Electric dibandingkan Kona 2.0 bermesin bensin?

Pertama kita bahas dulu soal konsumsi BBM Kona bensin.

Baca Juga: Kupas 10 Fakta Mobil Listrik Hyundai Kona Electric, Ini Detailnya

Hyundai Kona
Rianto P
Hyundai Kona

Untuk rute dalam kota, mencatatkan angka 13,3 km/l dan di rute tol mencapai 18,1 km/l.

Sedangkan, Kona Electric hitungannya 10,7 km/kWh di rute dalam kota dan 7,8 kWh di rute tol.

Untuk informasi, pengetesan rute dalam kota kecepatan rata-ratanya 22 km/jam dan rute tol di 90 km/jam.

Sekarang kita konversi harga BBM oktan 92 seharga Rp 9.000 per liter dengan biaya listrik rumah tangga berdaya 2.200 watt yakni Rp 1.560 per kWh.

Jika 1 liter BBM seharga Rp 9.000 (Pertamina Pertamax) dibagi Rp 1.560 hasilnya 5,76 kWh.

Berarti, Kona Electric kalau dibanding dengan Kona bensin hitungannya 10,7 km dikali 5,76 kWh bisa mencapai 61,6 km di rute dalam kota.

Betul, konsumsi energi Kona Electric setara dengan konsumsi BBM 61,6 km/l.

Sementara di rute tol, 7,8 km dikali 5,76 kWh jadi 44,9 km alias setara dengan 44,9 km/l

Baca Juga: Hyundai Kona Electric Isi Daya di Rumah, Biar Baterai Penuh Butuh Waktu Segini

Hyundai Kona Electric sedang isi daya listrik di SPKLU dengan harga Rp 1.357 per Kwh
Aries Aditya
Hyundai Kona Electric sedang isi daya listrik di SPKLU dengan harga Rp 1.357 per Kwh

Jauh lebih irit kan?

Bagaimana kalau dihitung biaya per kilometer?

Untuk rute dalam Kota, Kona Bensin butuh Rp 676,69/km. Hasil ini didapat dari harga per liter Rp 9.000 dibagi 13,3 km/l.

Sementara Kona Electric jauh lebih murah, karena per Kwh hanya Rp 1.560 dibagi 10,7 km hasilnya Rp 145,79/km.

Mungkin tidak terlalu terlihat bedanya, tapi kalau digunakan selama 5 tahun atau 75 ribu km selisihnya jadi sangat berbeda.

Kona bensin perlu dana Rp 50.751.750 hanya untuk BBM untuk menjalankan mobil sejauh 75 ribu km.

Sementara Kona Electric hanya perlu Rp 10.934.250 untuk bayar listrik dengan jarak yang sama.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa