Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Mobilio Terlempar ke Kali, Remuk Tak Berbentuk, Berawal Mogok di Tengah Rel

Irsyaad Wijaya - Rabu, 2 Desember 2020 | 09:50 WIB
Honda Mobilio ditabrak kereta api di perlintasan tanpa palang pintu desa Ngebuk, Gemolong, kabupaten Sragen, Jateng
Instagram/@infosumberlawang
Honda Mobilio ditabrak kereta api di perlintasan tanpa palang pintu desa Ngebuk, Gemolong, kabupaten Sragen, Jateng

Otomotifnet.com - Honda Mobilio terlempar ke kali dalam kondisi remuk tak berbentuk.

Berawal dari mogok di tengah rel dan seketika dihempaskan kereta api di perlintasan tanpa palang pintu desa Ngebuk, Gemolong, kabupaten Sragen, Jateng, (1/12/20).

Tragedi nahas itu menimpa mahasiswi bernama Anisa Dwi Sintawati (18) warga Desa Brojol, Miri, Kabupaten Sragen sekitar pukul 20.00 WIB.

Berawal saat Mobilio tersebut menyeberang di perlintasan kereta api dan mendadak mesin mati di tengah rel.

Baca Juga: Honda Mobilio Dipacu 100 Km/jam, Wajah Ambyar Sampai ke Atap, Oleng di Tol Pemalang Batang

Spontan datanglah kereta api dengan kecepatan tinggi, sehingga Mobilio dihajar hingga terpental ke dalam kali.

Beruntung mahasiswi tersebut berhasil keluar dari kabin Mobilio-nya dan menjauhi lokasi sehingga selamat.

Saking kerasnya benturan, warga berhamburan keluar rumah dan berbondong-bondong berusaha menyelamatkan.

Manajer Humas PT KAI Daop VI Yogyakarta, Supriyanto membenarkan, ada Honda Mobilio yang tertabrak kereta api di Gemolong.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa