Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sebelum Gugat DFSK, Konsumen Glory 580 Mengaku Sudah Melakukan Servis

Harryt MR - Jumat, 4 Desember 2020 | 16:35 WIB
Gugatan dilayangkan oleh tujuh konsumen DFSK Glory 580 Turbo CVT rakitan 2018
DFSK
Gugatan dilayangkan oleh tujuh konsumen DFSK Glory 580 Turbo CVT rakitan 2018

Otomotifnet.com - Dikabarkan bahwa DFSK digugat konsumennya senilai Rp 7 miliar, gegara glory 580 dianggap enggak bisa menanjak.

Gugatan dilayangkan oleh tujuh konsumen DFSK Glory 580 Turbo CVT rakitan 2018.

Melalui kuasa hukum Dr. David Tobing, ketujuh konsumen DFSK tersebut, mengajukan gugatan perbuatan melawan hukum yang ditujukan kepada PT Sokonindo Automobile, selaku Agen Pemegang Merek (APM) DFSK di tanah air.

Serta enam pihak lainnya selaku dealer dan bengkel resmi DFSK. Gugatan tersebut teregister secara e-court (online) di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, dengan Nomor register: PN JKT.SEL-122020BS2 tertanggal 3 Desember 2020.

Melalui pesan tertulis David Tobing, yang juga dikenal sebagai Komisioner Badan Perlindungan Konsumen Nasional (BPKPN) periode 2013-2016, bahwasanya para konsumen telah melaporkan serta melakukan perbaikan di bengkel resmi DFSK.

Baca Juga: DFSK Digugat Konsumen Rp 7 Miliar, Gegara Glory 580 Enggak Bisa Nanjak

Namun sampai saat ini, menurut David, kendaraan para konsumen masih mengalami kendala yang sama, yaitu tidak dapat berjalan di tanjakan, ataupun saat berada di kemacetan yang menanjak (stop & go).

"Klien kami membeli mobil DFSK Glory 580 Turbo CVT karena tertarik pada spesifikasi serta fasilitas yang di tawarkan, apalagi mobil ini memiliki turbo yang seharusnya memiliki tenaga yang lebih baik, dibanding mobil sekelasnya yang tidak memiliki turbo,”

“Tetapi klien kami mengalami gagal tanjak rata-rata lebih dari 2 kali. Hal ini membuat klien kami menjadi takut menggunakan kendaraan untuk berpergian atau pada saat berada di jalanan yang menanjak,” ungkap David, kepada Otomotifnet (3/11/2020).

Lebih lanjut David menjelaskan, berbekal aduan konsumen tersebut menjadi pembuktian.

“Bahwa kendaraan yang diproduksi dan dijual oleh DFSK adalah kendaraan yang mengandung cacat tersembunyi,”

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa