"Waktu itu, sopir Honda Brio mau menyalip Toyota Fortuner. Waktu mau nyalip, di sebelah kanan ada mobil yang terparkir," jelas Heri, (7/12/20).
"Dia ini karena kecepatan tinggi tidak bisa mengelak lagi langsung banting setir," kata Heri.
Pada saat itu juga Honda Brio langsung menyenggol bagian belakang Toyota Fortuner.
"Waktu nyenggol itulah Honda Brio itu langsung terbang dan sempat terguling sebanyak tiga kali sebelum akhirnya berhenti dengan posisi terbalik," kata Heri.
Dikatakannya, setelah insiden terjadi warga langsung membalikkan Honda Brio tersebut ke posisi awal dan langsung mengevakuasi dua orang di dalam kabin.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR