Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

KIA Picato Dipotong Promo, Diskon Hingga Rp 30 Juta, Harga Jadi Segini

Panji Nugraha,Harun Rasyid - Senin, 21 Desember 2020 | 22:15 WIB
All New Kia Picanto GT Line A/T
Andhika Arthawijaya
All New Kia Picanto GT Line A/T

Otomotifnet.com - KIA Picato yang merupakan compact car 5 penumpang, sedang dipotong promo hingga Rp 30 juta, harganya jadi segini.

Tentu ini menjadi moment yang tepat bagi Anda yang sedang berencana meminang KIA Picato di akhir tahun 2020 ini.

KIA Picato sendiri memiliki desain yang sporty serta fitur keren, mulai lampu depan dan belakang LED dengan DRL, head unit floating 7 inci, Sunroof hingga Audio Remote Control dan Voice Recognition.

"Kami ada promo cashback untuk pembelian KIA Picanto senilai Rp 15 juta untuk unit dengan Nomor Identitas Kendaraan (NIK) tahun 2020,"

Baca Juga: Mitsubishi Kuda Sampai KIA Picanto, Ini Pilihan Mobkas Budget Rp 60 Jutaan

Interior All New Kia Picanto GT Line mewah dengan head unit model floating
Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
Interior All New Kia Picanto GT Line mewah dengan head unit model floating

"Jadi dengan cashback, harganya sama saja terpotong diskon," buka Arie Kusnandar, Marketing di dealer KIA Depok, Senin (21/12/2020).

Selain itu, ia mengatakan, ada diskon lebih besar untuk KIA Picanto lansiran lebih lawas.

"Promo cashback KIA Picanto NIK 2019 juga ada, tapi ini berlaku selama stoknya masih ada dan stoknya terbatas. Besar cashback-nya senilai Rp 30 juta," sebut Arie.

Ia mengungkapkan, tidak ada syarat khusus bagi konsumen yang mau menikmati promo akhir tahun tersebut.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa