Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

DFSK Glory i-Auto Kena Promo, Cicilan Ringan Cuma Segini, Fitur i-Talk Manjakan Penumpang

Panji Nugraha - Selasa, 22 Desember 2020 | 15:20 WIB
DFSK Glory i-Auto
F Yosi/Otomotifnet
DFSK Glory i-Auto

Otomotifnet.com - DFSK Glory i-Auto sedang kena promo, berupa cicilan ringan dengan nominal cuma segini, serta fitur i-Talk yang mampu memanjakan penumpang.

PT Sokonindo Automobile menyuguhkan line up mobil yang sesuai kebutuhan serta karakteristik masyarakat Indonesia.

Tak heran DFSK membekali mobilnya dengan fitur yang lengkap, desain yang stylist, performa yang mumpuni namun dengan harga yang terjangkau.

Salah satunya DFSK Glory i-Auto yang memiliki fitur modern yaitu fitur i-Talk, yang biasa ditemui di kendaraan kelas premium.

Baca Juga: MG HS Ignite dan DFSK Glory i-Auto Bukan Cuma Adu Performa, Soal Fitur Mana Terbaik?

Ilustrasi fitur i-Talk DFSK Glory i-Auto
Rianto Prasetyo/Gridoto.com

"Fitur i-Talk yang disematkan di DFSK Glory i-AUTO untuk pasar Indonesia sudah dikembangkan sedemikian rupa oleh tim R&D DFSK agar benar-benar sesuai dengan karakteristik kebutuhan serta dialek Bahasa Inggris konsumen di Indonesia,"

"Pengembangan ini menjadi salah satu bentuk tanggung jawab kami dalam menghadirkan sebuah fitur yang responsif, inovatif, dan adaptif terhadap kebiasaan-kebiasaan konsumen di Indonesia,"

"Sehingga bisa menghasilkan sebuah perjalanan yang aman, nyaman, dan menyenangkan setiap saat," ungkap Technical Manager PT Sokonindo Automobile, Sugiartono, dalam rilisnya (22/12/2020).

Dengan fitur i-Talk membuat pengemudi lebih aman karena bisa berkonsentrasi saat berkendara ketika akan mengaktifkan berbagai fitur yang ada.

Panoramic sunroof DFSK Glory i-Auto bisa dibuka otomatis dengan fitur i-Talk
F Yosi/Otomotifnet
Panoramic sunroof DFSK Glory i-Auto bisa dibuka otomatis dengan fitur i-Talk

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa