MG HS Ignite dan DFSK Glory i-Auto Bukan Cuma Adu Performa, Soal Fitur Mana Terbaik?

Aries Aditya Putra,Irsyaad Wijaya - Selasa, 15 Desember 2020 | 11:20 WIB

Adu performa MG HS Ignite lawan DFSK Glory i-Auto (Aries Aditya Putra,Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Parameter dalam komparasi antara MG HS Ignite dan DFSK Glory i-Auto bukan cuma performa mesin, tapi juga soal kelengkapan fitur.

Oke, pertama kita kupas kelengkapan fitur yang ada di DFSK Glory i-Auto.

Dari eksterior, Glory i-Auto sudah dilengkapi lampu utama berteknologi LED. Begitu juga dengan foglamp yang juga berfungsi sebagai cornering lamp.

MG HS juga punya lampu LED tapi dibantu lagi dengan proyektor agar pancarannya lebih fokus.

Baca Juga: MG HS Lawan Sejajar Wuling Almaz dan DFSK Glory i-Auto, Mesin Terasa Lebih Nampol

Lalu, meski sama-sama punya fitur power tailgate, tapi di MG HS tidak ada fungsi kick sensor yang memudahkan saat sedang membawa banyak barang.

Lalu fitur unggulan yang ada di Glory i-Auto yakni voice command i-Talk. Dengan perintah suara, pengaturan di mobil bisa dilakukan dengan mudah.

Rianto P
DFSK Glory i-Auto punya fitur i-Talk yang memudahkan penggunanya

Glory i-Auto juga dilengkap kamera 360 derajat untuk memudahkan parkir dan juga dashcam yang ke depannya, fitur ini akan semakin diminati.

Lalu apa yang dimiliki MG HS tapi tak ada di Glory i-Auto?