Berarti bobot naik 2 kg dibanding CBR150R versi sebelumnya yang hanya 135 kg.
Artinya secara power to weight ratio All New CBR150R ini lebih rendah dibanding versi sebelumnya.
Jadi ada kemungkinan akselerasi dan top speed lebih lambat dibanding CBR150R versi sebelumnya.
Dari klaim Honda di dalam press release, top speed CBR150R baru ini mentok 127 km/jam, padahal versi lama OTOMOTIF dapat 135 km/jam.
Wah wajib dibuktikan nih ketika test ride, semoga saja bedanya tak terlalu banyak.
Selain itu, dengan bodi baru secara dimensi pun ada sedikit perubahan. Lebarnya jadi 700 mm, sedang CBR150R lama 694 mm, melar 6 mm.
Lalu tingginya juga tambah, All New CBR150R 1.080 mm, naik 42 mm, karena yang lama hanya 1.038 mm.
Nah untuk data spesifikasi lengkap, bisa simak di bawah ini.
Editor | : | Antonius Yuliyanto |
KOMENTAR