Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Model SUV Kuasai 50 Persen Penjualan Mercedes-Benz di Indonesia

Rendy Surya - Senin, 18 Januari 2021 | 21:50 WIB
Mercedes-Benz luncurkan Mercedes-Benz GLE 450 4MATIC Coupé di Star Expo 2020
Mercedes-Benz
Mercedes-Benz luncurkan Mercedes-Benz GLE 450 4MATIC Coupé di Star Expo 2020

Otomotifnet.com - PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia (MBDI) dalam rilis resminya, berhasil mencatatkan penjualan mobil sebanyak 2.226 unit selama 2020 lalu. 

Walau nyaris sepanjang 2020 lalu menjadi momen pandemi COVID-19, namun Mercedes-Benz menawarkan 15 model terbaru atau facelift. 

Mulai varian sedan ada C 180, C 200 Cabriolet AMG Line, lalu tipe Vans ada Vito Business, kemudian di SUV lebih banyak lagi yang diperkenalkan, seperti new GLS, GLA, GLB, GLC Coupé, GLE, dan GLE Coupé.

Tahun 2020 lalu yang juga menjadi perayaan 50 tahun Mercedes-Benz di Indonesia, MBDI juga memperkenalkan kendaraan edisi terbatas, antara lain S 450 AMG Edition 50, Mercedes-AMG G 63 Edition 50, dan GLB Edition 50. 

Baca Juga: Mercedes-Benz GLB 200 Progressive Line, SUV Compact Muat 7 Penumpang

Mercedes-Benz GLB 200 Progressive Line
MBDI
Mercedes-Benz GLB 200 Progressive Line

Choi Duk Jun, President Director, PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia mengatakan dalam rilis resminya, “Keberhasilan kami tahun lalu mencerminkan kesuksesan strategi ofensif model yang kami terapkan, khususnya segmen SUV yang menarik perhatian pelanggan baru maupun lama.

Disebutkan lagi, "Segmen SUV berkontribusi sebesar 50% dari total keseluruhan penjualan. Hal ini juga menggaris bawahi permintaan konsumen yang kuat terhadap kendaraan Mercedes-Benz di Indonesia, bahkan di tengah-tengah industri otomotif yang sedang menghadapi banyak tantangan.”

Choi Duk Jun juga memastikan bakal ada beberapa model baru atau facelift di 2021 ini.

 

Editor : Toncil

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa