Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Terios Dongkrak Penjualan Daihatsu, Xenia dan Gran Max Nyusul, Efek Positif Insentif PPnBM

Ignatius Ferdian,Wisnu Andebar - Selasa, 9 Maret 2021 | 18:15 WIB
Daihatsu All New Terios
Daihatsu
Daihatsu All New Terios

Otomotifnet.com - Dengan adanya insentif Pajak Penjualan Atas Barang Mewah (PPnBM), PT Astra Daihatsu Motor (ADM) menyebutkan penjualannya mengalami kenaikan.

Seperti yang diketahui, total ada lima mobil Daihatsu yang sesuai dengan persyaratan penerima kebijakan insentif PPnBM

Kelima model tersebut adalah Daihatsu Xenia, Luxio, Gran Max minibus, Terios, dan Rocky yang dikabarkan akan meluncur di Tanah Air dalam waktu dekat.

"Total kenaikan SPK (Surat Pemesanan Kendaraan untuk model-model yang terdampak relaksasi PPnBM di minggu pertama Maret 2021 sekitar 40 persen, jika dibandingkan periode yang sama bulan sebelumnya," kata Hendrayadi Lastiyoso, Marketing & Customer Relations Division Head PT Astra International Daihatsu Sales Operation (AI-DSO).

Baca Juga: All New Terios Kena Insentif PPnBM, Harga Turun, Bisa Dicicil Mulai Rp 4 Jutaan

Adapun model lainnya yang tidak mendapatkan insentif PPnBM penjualannya juga mengalami peningkatan.

"Sedangkan model lain seperti Ayla, Sigra, Sirion, Gran Max pikap, dan Gran Max blind van secara total juga mengalami kenaikan sekitar 20 persen," sambung pria yang akrab disapa Hendra (8/3/2021).

Hendra menjelaskan, pertumbuhan penjualan tertinggi karena adanya insentif PPnBM ini diraih oleh Daihatsu Terios.

"Urutan yang tertinggi kenaikannya adalah Terios, disusul Xenia, Gran Max minibus, lalu Luxio," sebut Hendra.

Baca Juga: Harga Toyota Raize dan Daihatsu Rocky Bocor, Bakal Lebih Murah dari Rush dan Terios?

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa