Otomotifnet.com - Daihatsu Gran Max terguling di parit samping jurang setelah mendadak oleng saat sedang melaju.
Peristiwa ini diketahui terjadi di tepi Jalan Perintis Kemerdekaan, Banyumanik, Semarang, Jawa pada Jumat (9/4/2021).
Gran Max berpelat H 9395 TP tersebut rebahan di bibir jurang sedalam sekitar dua meter di tepi jalan seberang Makodam IV/Diponegoro.
Posisi mobil itu terguling ke kiri dan hampir terbalik.
Baca Juga: Gran Max Wajah Pesek, Honda Vario Remuk, Gagal Nyalip Berujung Maut
Sebagian badan mobil tampak ringsek, terutama di bagian depan.
Kaca depan dan samping juga tampak pecah.
Hingga sekitar pukul 10.30 WIB, terlihat satu mobil derek untuk proses evakuasi mobil terguling.
Pengemudi mobil, Rudi (38), mengalami luka pada pinggang serta kesulitan berjalan.
Baca Juga: Gran Max Melenceng Hajar Tiang Rumah, Anjlok ke Got, Pengemudi Malah Nanya Ada Apa?
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR