Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sitinjau Lauik Bakal Dibangun Flyover, Target Selesai 2024, Anggarkan Dana Rp 1,2 Triliun

Ignatius Ferdian - Jumat, 9 April 2021 | 18:00 WIB
Menteri PPN/Bappenas, Suharso Monoarfa melakukan kunjungan ke Sitinjau Lauik, Kota Padang, Kamis (8/4/2021).
(TRIBUNPADANG.COM/RIZKA DESRI YUSFITA)
Menteri PPN/Bappenas, Suharso Monoarfa melakukan kunjungan ke Sitinjau Lauik, Kota Padang, Kamis (8/4/2021).

Beberapa video ini merekam kondisi Tanjakan Sitinjau Lauik, Padang, Sumatera Barat, salah satu jalan lintas Sumatera yang menghubungkan kota Padang, kota Arosuka, dan kota Solok.
Youtube : Street Hunting
Beberapa video ini merekam kondisi Tanjakan Sitinjau Lauik, Padang, Sumatera Barat, salah satu jalan lintas Sumatera yang menghubungkan kota Padang, kota Arosuka, dan kota Solok.

Menurut Suharso Monoarfa, salah satu manajemen keselamatan transportasi ialah pembangunan fly over.

Dia menilai kawasan Sitinjau Lauik sangat layak dibangun flyover.

"Sudah dari tahun 2012 direncanakan, sudah ada Feasibility Study-nya, jadi kita mau review, saya minta reviewnya dipercepat, bisa di groundbreaking segera dan tahun 2024 selesai," imbuhnya.

Proyek pembangunan jembatan layang atau flyover di titik Panorama 1 Sitinjau Lauik, Padang, Provinsi Sumbar, ditargetkan selesai 2024.

Baca Juga: Banyak Yang Kecele, Tol Serpong Cinere Belum Bisa Tembus Tol Jagorawi

Hal itu diungkapkan langsung Menteri PPN/Kepala Bappenas, Suharso Monoarfa saat mengunjungi Panorama 1 Sitinjau Lauik (8/4/2021).

Suharso Monoarfa menyatakan, flyover yang nantinya akan berbentuk jembatan, fungsinya untuk mengurangi angka kecelakaan.

Selain itu, juga mengurai kemacetan yang sering terjadi karena Sitinjau Lauik adalah jalan lintas Sumatera.

"Ini kenapa jadi prioritas, pertama untuk mengatasi kecelakaan dan kedua keselamatan berkendara," ungkap Suharso Monoarfa didampingi Gubernur dan Wakil Gubernur Sumbar.

Baca Juga: Proyek Tol Demak Diselimuti Masalah, Warga Protes Tanah per Meter Dihargai Rp 140 Ribu

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa