Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

KIA Sonet 7-Seater Terkuak, Alasan World Premier di Indonesia, Emban Peran Penting

Irsyaad Wijaya,Wisnu Andebar - Sabtu, 10 April 2021 | 11:20 WIB
KIA Sonet 7-Seater
Wisnu/GridOto.com
KIA Sonet 7-Seater

Otomotifnet.com - PT Kreta Indo Artha (KIA) melakukan World Premier Sonet 7-Seater di Indonesia, (8/4/21).

Bukan tanpa alasan KIA menghadirkan pertama di dunia Sonet 7-Seater ke Indonesia.

KIA Sonet 7-Seater ternyata mengamban peran penting di pasar Tanah Air.

Ario Soerjo, Marketing Development Division Head KIA pun mengungkapkan alasan memilih Sonet sebagai basis mobil tujuh penumpang.

"Sebenarnya kami melihat bahwa segmen terbesar market indonesia itu 7-seater LMPV. Tapi kami juga melihat adanya pergeseran dari MPV ke SUV," kata Ario dalam konferensi pers, (8/4/21).

Baca Juga: KIA Sonet 7-Seater World Premier di Indonesia, Ada Ubahan Rahasia, Mulai Rp 199 Jutaan

Interior Kia Sonet 7 Seater
Kia

"Oleh karena itu, kami memilih Sonet untuk ditambahkan varian 7-seater, yang juga diharapkan menjadi tulang punggung penjualan KIA di Indonesia," sambungnya.

Ario menjelaskan, kehadiran KIA Sonet 7-Seater di Indonesia sangat penting, tujuannya memberikan pilihan bagi konsumen untuk memenuhi kebutuhan kendaraan sesuai keinginan mereka.

"Semoga bisa cocok dan memenuhi kebutuhan konsumen di Indonesia," pungkasnya.

KIA Sonet 7-Seater
Wisnu/GridOto.com
KIA Sonet 7-Seater

Sebagai informasi, KIA Sonet 7-Seater hadir dalam lima varian yang dijual mulai Rp 199,5 juta untuk tipe standard hingga Rp 296 juta untuk varian tertingginya Premiere 7 iVT.

Menjamin keselamatan, Sonet 7-Seater dibekali beberapa fitur mulai 6 airbag, sistem pengereman ABS, EBD dan Brake Assist, Electronic Stability Control (ESC), Hill Assist Control dan Emergency Stop Signal dan rear camera dengan dynamic parking guide.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa