Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha NMAX Dibawa Pulang Kerja, Pemotor Tersungkur Dibacok, Motif Pelaku Masih Misteri

Ignatius Ferdian - Senin, 12 April 2021 | 16:40 WIB
Pengendara Yamaha NMAX jadi sasaran pembacokan di Boyolali, sempat terkuak isu begal, tapi motor utuh
TribunSolo
Pengendara Yamaha NMAX jadi sasaran pembacokan di Boyolali, sempat terkuak isu begal, tapi motor utuh

Otomotifnet.com - Pengendara Yamaha NMAX jadi sasaran pembacokan hingga menderita luka cuku parah.

Diketahui peristiwa ini terjadi di Jalan Teras - Randusari, Kecamatan Teras, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah (10/4/2021).

Menurut informasi, korban yang bernama JSM (22), warga Cilacap, Teras, Boyolali ini adalah salah satu pegawai Pertamina.

Korban dibacok orang tak dikenal saat pulang kerja pada Sabtu (10/4/2021).

Baca Juga: Yamaha NMAX Kena Modus Test Ride, Mahasiswa Afghanistan Bingung, Pembeli Licik

Kasatreskrim Polres Boyolali, AKP Eko Marudin mengatakan, pihaknya masih terus mendalami kasus ini, termasuk untuk mengetahui motif pelaku.

"Untuk motifnya sendiri masih kita dalami. Karena saat ini korban belum bisa dimintai keterangan," katanya, Minggu (11/4/2021).

Ia menuturkan, korban masih dalam keadaan trauma, sehingga belum bisa dimintai keterangan lebih lanjut.

Sementara, untuk pelaku sendiri diketahui sebanyak dua orang.

Baca Juga: Yamaha NMAX Disita Polisi, Berikut 11 Karung Gabah, Pelaku Residivis Penggelapan Mobil

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa