Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Adu Dyno All New Honda CB150R dan Suzuki GSX-S150, Mana yang Menang?

Antonius Yuliyanto - Kamis, 20 Mei 2021 | 11:45 WIB
Dynotest All New Honda CB150R StreetFire
Aant/otomotifnet.com
Dynotest All New Honda CB150R StreetFire

Otomotifnet.com – Hasil dynotest All New Honda CB150R StreetFire kembali dibandingkan dengan pesaing sekelasnya, kali ini dengan Suzuki GSX-S150. Mana yang menang?

Sebelum membahas hasil dyno, kita bandingkan dahulu secara spesifikasi teknis.

All New CB150R ini pakai dapur pacu berkapasitas 149,2 cc dengan bore x stroke hampir square, 57,3 mm x 57,8 mm.

Rasio kompresi cukup tinggi 11,3:1, namun diset masih aman minum Pertalite. Saat pengetesan tentu pakai Pertamax.

Baca Juga: Adu Dyno All New CB150R StreetFire dan V-Ixion R, Hasilnya Imbang?

Klaimnya dari Honda tenaga maksimal All New CB150R 16,7 dk di putaran mesin 9.000 rpm dengan torsi puncak 13,8 Nm di 7.000 rpm.

Sementara itu GSX-S150 pakai dapur pacu berkapasitas murni 147,3 cc, dengan bore stroke berkarakter overbore, 62 x 48,8 mm.

Rasio kompresi sedikit lebih tinggi, 11,5:1. Saat pengetesan juga diisi bensin Pertamax.

Menurut klaim Suzuki, tenaga maksimal GSX-S150 18,9 dk di 10.500 rpm dan torsi maksimal 14 Nm di 9.000 rpm.

 

Dari klaimnya, ternyata baik tenaga maupun torsi GSX-S150 lebih unggul dari All New CB150R.

Lalu bagaimana aktualnya di roda? Kita lihat dari hasil dynotest yang dilakukan pakai dynamometer Dynojet 250i milik Sportisi Motorsport di Rawamangun, Jakarta Timur.

Di atas dyno, CB150R model 2021 ini ternyata bisa mengeluarkan tenaga maksimal 15,01 dk di putaran mesin 8.860 rpm dan torsi maksimal 13,35 Nm di 7.080 rpm.

Khas mesin square, terlihat karakter tenaga dan torsi sudah kuat dari bawah, langsung tinggi sejak dibejek di 4.000 rpm.

Grafik hasil tes dyno All New Honda CB150R dibandingkan dengan Suzuki GSX-S150
Aant/otomotifnet.com
Grafik hasil tes dyno All New Honda CB150R dibandingkan dengan Suzuki GSX-S150

Baca Juga: Adu Dyno All New CB150R dan All New V-Ixion, Andalan Yamaha Kalah?

Kemudian peak torsi dan tenaga didapat di putaran yang tergolong masih menegah.

Satu lagi khasnya, tentu saja putaran maksimalnya juga tak begitu tinggi, dibatasi cuma di 10.800 rpm.

Nah bagaimana dengan GSX-S150? Yuk kita kupas hasil tesnya.

GSX-S150 ternyata punya tenaga maksimal di roda 16,53 dk di putaran mesin 10.170 rpm, sedang torsi maksimal hanya 12,32 Nm di 8.690 rpm.

Dari angka di atas, ternyata GSX-S150 tenaganya lebih besar 1,52 dk dari All New CB150R.

Namun kalau bicara torsi, ternyata di roda All New CB150R lebih unggul 1,03 Nm dibanding GSX-S150.

Karakter tenaga dan torsi pun tentunya sangat beda, khas mesin overbore yang di putaran bawah sampai menengahnya kurang digdaya, dan baru kuat di tengah ke atas.

Jelas terlihat di grafik, tenaga dan torsi GSX-S150 baru unggul setelah 8.500 rpm, di bawah itu kalah dari All New CB150R.

Dan putaran maksimalnya juga bisa sangat tinggi, dibatasi sampai hampir 12.400 rpm.

Nah dari hasil dyno ini ketahuan jika keduanya punya keunggulan masing-masing dan karakter performa mesinnya sangat berbeda, yang asal utamanya dari karakter bore x stroke.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa