Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Daihatsu Adakan Sesi Test Drive Rocky, Jajal Berbagai Kecanggihannya

F Yosi - Minggu, 23 Mei 2021 | 23:05 WIB
Daihatsu Rocky
Rian/otomotifnet.com
Daihatsu Rocky

Otomotifnet.com - Setelah resmi diperkenalkan secara virtual di Indonesia pada 30 April 2021 lalu, Daihatsu mengundang awak media untuk langsung menjajal kecanggihan Daihatu Rocky 1.0L varian A.S.A (Advanced Safety Assist), dan ADS (Astra Daihatsu Styling).

Nahh.. Otomotifnet mendapat kesempatan untuk menjajal langsung bersama jurnalis lainnya di Test Course R&D Center (Research and Development) PT Astra Daihatsu Motor, Karawang, besok (24/05/2021).

Pengujian ini meliputi dari tes performa, keselamatan, hingga climbing test.

Pada pengetesan performa, di Test Course ADM untuk menunjukkan teknologi Turbocharged mesin Rocky 1.0L 1KR-VET yang memberikan performa dan akselerasi layaknya mesin dengan kapasitas lebih besar.

Baca Juga: Performa Raize-Rocky Vs Nissan Magnite, Di Atas Kertas Unggul Mana?

Lalu saat berakselerasi, Rocky 1.0L dilengkapi dengan teknologi transmisi D-CVT (Continuously Variable Transmission) terbaru Daihatsu, yaitu Dual Mode CVT, yang menghadirkan pengalaman berkendara lebih halus, responsif, sekaligus tetap hemat bahan bakar.

Yang membuat penasaran adalah saat menjajal salah satu fitur canggih keamanan A.S.A.

Seperti Lane Departure Warning dan Lane Departure Prevention yang membantu pengendara dengan memberi peringatan dan mengembalikan posisi kendaraan agar tetap pada jalurnya.

Sedangkan pada uji keselamatan, salah satu fitur A.S.A penting lainnya, Daihatsu memberikan pengalaman berkendara lebih aman, seperti Pre-Collision Warning dan Pre-Collision Braking.

 

Fitur tersebut dapat membantu pengendara dengan memberi peringatan dan melakukan pengereman secara otomatis untuk mengurangi dampak dari tabrakan dengan kendaraan di depan akibat situasi jarak yang terlalu dekat, maupun terlambat dalam melakukan pengereman.

Sedangkan pada sesi test climbing Otomotifnet akan mencoba langsung performa Rocky dalam melewati jalanan menanjak dengan berbagai sudut ketinggian yang menggambarkan berbagai kondisi jalanan menanjak di Indonesia.

Didukung fitur HSA (Hill Start Assist), yakni teknologi yang membantu pengemudi dengan mencegah mobil agar tidak mundur saat berhenti di jalanan menanjak.

“Setelah diluncurkan, Daihatsu ingin Sahabat Jurnalis merasakan sensasi berkendara Daihatsu Rocky yang lebih aman dan nyaman, disertai beragam fitur unggulan canggih terkini yang bisa langsung dicoba di fasilitas R&D Center terbesar di Indonesia”, ujar Audi Tarantini, R&D Testing Department Head PT Astra Daihatsu Motor (ADM).

Nahh.. Penasaran akan aktifitas Otomotifnet pada sesi test besok.. pantengin teruss yaa..

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa