Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Konsultasi OTOMOTIF: Ban Honda Scoopy Termakan Sebelah, Kenapa Ya?

Antonius Yuliyanto - Senin, 14 Juni 2021 | 22:45 WIB
Honda Scoopy 2017
Dok OTOMOTIF
Honda Scoopy 2017

Otomotifnet.com - Salam Sejahtera untuk kita semua. Langsung saja nih om, saya punya Honda Scoopy tahun 2019 beli dari baru.

Ada sedikit permasalahan nih om, untuk ban depan habisnya makan separo dan ban belakang juga habisnya makan separo.

Depan dan belakang sama-sama makan separo sebelah kanan om.

Nah itu penyebabnya apa ya om? Dan bagaimana penanganannya soalnya motor rasanya jadi agak oleng kalo dibawa jalan.

Baca Juga: Honda Scoopy Bertransformasi Total Jadi Zoomer, Hasil Olahan Katros

Sekian dan Terimakasih banyak ya om. Salam Sejahtera.

Alex Sarwoedi – by email

Jawab:

Salam sejahtera juga Om Alex, ban termakan hanya sebelah bisa disebabkan oleh beberapa hal.

Tapi yang paling dominan biasanya dari ketidakseimbangan redaman suspensi.

Jadi ada kemungkinan redaman suspensi depan antara kanan dan kiri beda.

Karena ban lebih botak sisi kanan, berarti yang kiri lebih lemah.

Lemahnya suspensi sisi kiri bisa disebabkan karena kebocoran oli akibat seal yang rusak, atau pernya yang mengalami penurunan daya tekan.

 

Nah untuk menangani, sebelum ganti ban baru silakan servis suspensinya.

Ganti seal dan tentu saja olinya, jangan lupa volumenya minta untuk ditakar ulang sesuai standarnya.

Sebelum dirakit, minta ukur juga panjang maksimal per, kalau kurang dari standarnya sebaiknya juga diganti.

Sementara untuk kasus ban belakang, penyebabnya biasanya karena salah satu karet di bagian pemegang mesin (engine hanger) sudah rusak.

Sehingga posisi mesin tak lagi imbang jadi agak miring, makanya ban jadi kemakan separo.

Coba saja bawa ke bengkel resmi untuk minta diperiksa, dan lakukan penggantian komponen yang rusak serta ban yang botak sebelah.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa