Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Servis Ringan Yamaha NMAX di Bengkel Resmi Rp 60 Ribuan, Mekanik Pegang Part-part Ini

Isal,Irsyaad Wijaya - Selasa, 29 Juni 2021 | 14:30 WIB
Ilustrasi. Servis Yamaha NMAX
Dok MOTOR Plus
Ilustrasi. Servis Yamaha NMAX

Otomotifnet.com - Servis berkala diperlukan untuk menjaga performa Yamaha NMAX tetap optimal.

Termasuk servis ringan yang bisa dilakukan di bengkel resmi dengan biaya jasa cuma Rp 60 ribuan.

Lantas, bagian-bagian apa saja yang dipegang mekanik saat servis ringan Yamaha NMAX?

"Sebelum servis ringan, biasanya kami memeriksa kondisi motor secara menyeluruh," buka Ade Setiwan, Service Advisor Amie Jaya Motor, bengkel resmi Yamaha, (17/6/21) lalu.

"Mulai dari kondisi filter udara, busi, cek ruang bakar, hingga kondisi oli mesin juga dihitung volumenya sebelum diganti. Dicek apakah masih banyak atau sudah berkurang," tambahnya.

Baca Juga: Biaya Jasa dan Harga Komstir Yamaha NMAX di Bengkel Resmi, Total Segini

Servis CVT Yamaha NMAX di bengkel resmi
Irsyaad Wijaya/Otomotifnet
Servis CVT Yamaha NMAX di bengkel resmi

Selain itu, kelistrikan berupa tegangan aki saat kondisi Yamaha NMAX tanpa dan dengan beban juga diperiksa.

"Biaya jasa servis ringan itu juga sudah termasuk jasa ganti oli mesin," jelas Ade saat ditemui di Jalan Raya Bogor Km 29 No.1, Cimanggis, Depok Jawa Barat.

Jasa servis ringan Yamaha NMAX di bengkel resmi tersebut di luar biaya servis CVT.

"Kalau mau dengan servis CVT Yamaha NMAX tambah lagi biaya jasanya Rp 66 ribu," kata Ade.

"Biaya tadi termasuk jasa pembersihan dan pemberian gemuk atau grease CVT. Tapi gemuknya enggak termasuk, konsumen bisa beli dengan harga Rp 9 ribuan," tutupnya.

Nah itu tadi penjelasan soal apa saja yang dikerjakan mekanik saat kalian lakukan servis ringan Yamaha NMAX di bengkel resmi.

Ilustrasi servis Yamaha NMAX di bengkel resmi Yamaha
Isal/GridOto.com
Ilustrasi servis Yamaha NMAX di bengkel resmi Yamaha

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa