Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Terungkap Identitas Kerangka Manusia di Kabin Kijang Kapsul Nyangkut Eskavator Maret Lalu

Irsyaad Wijaya - Rabu, 30 Juni 2021 | 10:45 WIB
Toyota Kijang Kapsul pikap yang ditemukan terendam di kanal perkebunan PT WKS Mendahara Ulu, Tanjung Jabung Timur, Jambi. Kabin berisi kerangka manusia
TribunJambi.com/Istimewa
Toyota Kijang Kapsul pikap yang ditemukan terendam di kanal perkebunan PT WKS Mendahara Ulu, Tanjung Jabung Timur, Jambi. Kabin berisi kerangka manusia

Otomotifnet.com - Setelah tiga bulan berlalu, identitas kerangka manusia di kabin Toyota Kijang Kapsul Pikap yang nyangkut eskavator di Jambi Maret 2021 lalu terungkap.

Saat itu, Kijang Kapsul pikap tersebut ditemukan setelah nyangkut bucket eskavator yang hendak membersihkan kanal perkebunan di Mendahara Ulu, Tanjung Jabung Timur, Jambi, (3/3/21) lalu.

Wilayah tersebut masuk lahan PT WKS.

Dari pemeriksaan Ante Mortem Dokpol Mabes Polri, diketahui identitas kedua kerangka manusia tersebut merupakan ayah dan anak.

Yakni Temu Jaya (ayah) dan Tengku Rian (anak) warga Sumatera Selatan yang dilaporkan sudah hilang sejak November 2019 lalu.

Baca Juga: Kijang Kapsul Nyangkut di Eskavator, Kabin Isi Kerangka Manusia, Diduga 5 Bulan Terendam di Kanal Perkebunan

Toyota Kijang Kapsul Pikap yang ditemukan eskavator, terendam di kanal perkebunan berisi kerangka manusia di Mendahara Ulu, Tanjung Jabung Timur, Jambi, (3/3/21).
TribunJambi.com/Abdullah Usman
Toyota Kijang Kapsul Pikap yang ditemukan eskavator, terendam di kanal perkebunan berisi kerangka manusia di Mendahara Ulu, Tanjung Jabung Timur, Jambi, (3/3/21).

Kasat Reskrim Polres Tanjung Jabung Timur, Iptu Sujud mengatakan, dari hasil pemeriksaan DNA, kerangka manusia memang hasilnya identik dengan keluarga korban yang sebelumnya sudah datang dan mengaku kehilangan anggota keluarga.

"Iya, hasil pemeriksaannya sudah keluar dan hasilnya sama (identik). Bahwa tengkorak tersebut merupakan tulang belulang ayah dan anak warga sumsel," ujarnya, (29/6/21).

"Hasil pemeriksaannya keluar pada Selasa lalu, dan kita masih akan lakukan gelar perkara lagi guna mencari fakta lainnya," tambahnya

Sementara itu salah satu keluarga korban, Ida ketika dikonfirmasi menuturkan, pihak keluarga sudah mendapat informasi terkait hasil dari pemeriksaan DNA tersebut.

Saat ini orang tua Tengku Rian sekaligus istri dari almarhum Temu Jaya juga sudah di Jambi.

"Sekarang keluarga almarhum sudah berada di Jambi bang, untuk melihat dan mengambil jenazah di RS Bhayangkara," jelasnya

Namun hingga saat ini pihak keluarga masih belum mendapatkan informasi lanjut, terkait penyebab meninggalnya ayah dan anak tersebut.

Pihak Kepolisian juga belum memberikan keterangan (penjelasan) ke keluarga korban.

"Apakah meninggalnya murni karena kecelakaan, dibunuh atau faktor lain kita keluarga belum mendapatkan informasi," pungkasnya.

Sebelumnya diberitakan, eskavator milik PT WKS hendak membersihkan kanal perkebunan di kawasan dusun Karya Maju, desa Pematang Rahim, Mendahara Ulu, Tanjung Jabung Timur, Jambi, (3/3/21).

Baca Juga: Kijang Kapsul Terendam di Kanal Isi Kerangka Manusia Temui Titik Terang, Terbantu Unggahan Facebook

Saat bucket eskavator masuk ke kanal, tiba-tiba tersangkut sebuah benda yang setelah ditarik ke atas ternyata sebuah Kijang Kapsul Pikap warna putih tersebut.

Pekerja PT WKS lantas berinisiatif membuka pintu Kijang Kapsul pikap tersebut.

Betapa tercengangnya pekerja tersebut, ternyata di dalam kabin ditemukan kerangka manusia.

Sumber: https://jambi.tribunnews.com/2021/06/29/nyaris-4-bulan-identitas-tengkorak-misterius-dalam-mobil-di-kanal-di-mendahara-ulu-terungkap

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa